KORPRI Kota Makassar Rayakan Maulid Nabi dengan Lomba Hias Bakul

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kota Makassar merayakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah dengan lomba menghias bakul di Masjid Rahmatullah Ilham, Kantor Walikota Makassar pada Rabu (1/11/2023).

Acara yang bertemakan “Teladan Nabi Memperkokoh Jiwa Korsa Anggota Korpri” ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Ketua Dewan Pengurus KORPRI Kota Makassar, Muh. Ansar, serta Kepala BKDSDMD Kota Makassar, Akhmad Namsum, beserta jajaran pengurus KORPRI Kota Makassar.

Para pengurus KORPRI dari berbagai dinas berlomba menunjukkan kreativitas mereka dalam menghias bakul. Setiap bakul menampilkan warna-warni yang indah dan memiliki bentuk ciri khas, menggambarkan ikon-ikon kota Makassar. Seperti Kapal Phinisi, Masjid 99 Kubah yang dihiasi dengan telur, songkolo, dan beragam makanan khas yang memeriahkan perayaan maulid.

Dalam sambutan Ketua Dewan Pengurus KORPRI Kota Makassar, Muh. Ansar, menyampaikan pentingnya peringatan kelahiran Nabi Muhammad dalam memperkuat ukhuwah Islamiyah, yang menjadi contoh bagi KORPRI untuk menjadi lebih baik di masa depan.

“Kelahiran Nabi Muhammad dalam menegakkan Ukhuwah Islamiyah dapat menjadi suri teladan untuk menjadi organisasi Korpri 2X Tambah Baik dimasa-masa akan datang,” ucapnya.

Perlombaan menghias bakul dinilai oleh sejumlah juri, termasuk Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Makassar, Andi Batari Toja. Penilaian mencakup tiga kriteria utama, yakni : kerapian, rasa, dan kreativitas.

“Saya paham meskipun juara bukanlah hal utama dalam kegiatan ini, kehangatan dan kekompakan antar anggota KORPRI dari berbagai dinas dalam menghias bakul menjadi fokus utama,” ucapnya di sela-sela pengumuman lomba.

Adapun pemenang lomba menghias bakul yakni Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman sebagai juara 1, BAPENDA sebagai juara 2, dan Dinas Pemadam Kebakaran sebagai juara 3.

Acara ini diakhiri dengan doa bersama dan pembacaan shalawat untuk Nabi Muhammad SAW. Hal ini menciptakan momen kebersamaan yang berkesan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more