Lahan di CPI Akan Dikontrak Investor Selama 30 Tahun

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Selatan Prof HM Nurdin Abdullah akan menggandeng legislator DPRD Sulsel dalam kunjungan di 24 kabupaten / kota se-Sulsel.

Namun sebelum itu, Pemprov Sulsel akan mencari investor yang siap bekerjasama untuk membangun gedung apartemen dan lain-lain di wilayah Center Point of Indonesia (CPI).

“Kita mencari mitra supaya kita bisa membangun, kita harapkan supaya betul-betul setiap hari itu menghasilkan pendapatan. Saat ini ada dari Malaysia yang mau membangun, mau bangun apartemen, mau bangun macam-macam,” ungkap Prof Nurdin Abdullah usai meninjau lahan di Pemprov di CPI, Selasa (20/8).

Lahan seluas 57 hektar milik Pemprov Sulsel ini akan dikelola dengan baik untuk mendorong potensi PAD.

“Lahan Pemprov Sulsel seluas 57 hektar, tentu ini juga akan kita bicarakan dengan DPR supaya iramanya sama. Pokoknya kita minta konsepnya seperti apa,” pungkas alumni Universitas Jepang itu.

Nurdin menjelaskan, pada prinsipnya semua pekerjaan yang akan dilakukan di kawasan CPI Makassar tersebut akan dikerjakan secara profesional dan harus ada untungnya bagi Pemprov Sulsel.

“Pokoknya kita kerja profesional, kita tanggung apa, mereka tanggung apa, terus apa kontribusinya ke Pemprov, itu yang penting. Mereka yang bangun, mereka punya modal dan kita yang punya tanah, toh nanti kontraknya 30 tahun kembali ke kita,” jelas mantan Bupati Bantaeng dua periode itu. (hum)

Editor : Anisah S

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Mall Pelayanan Publik Segara Hadir di Makassar, Saksikan di Bappeda Corner

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Makassar akan segera diresmikan pada 12 Desember 2024 mendatang. MPP dirancang untuk mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan publik dalam satu tempat. Konsep peresmian dan pelayanan apa saja yang akan hadir di Mall Pelayanan Publik ini akan kami bahas secara lengkap dalam Bappeda Corner bersama Kepala DPMPTSP kota […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Kota Makassar Gelar FGD Keberlanjutan Sistem Pangan dan Gizi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar mengadakan Focus Group Discussion (FGD) Keberlanjutan Sistem Pangan dan Gizi Dalam Mendukung Kedaulatan dan Kemandirian Pangan Pada Rencana Aksi Daerah Pangan Gizi Kota Makassar Tahun 2024, di Hotel Melia, Selasa (3 Desember 2024). Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Pelaksanaan Penyusunan Laporan Pemantauan dan Evaluasi Rencana […]

Read more
Makassar SULSEL

Jaga Kebugaran Fisik, Pj Gubernur Sulsel Latih Karate ASN dan Satpol PP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh bersama ASN dan Satpol PP latihan karate demi menjaga kebugaran fisik, di Halaman Rujab Gubernur, Sabtu (7 Desember 2024).  Sebelum memulai latihan, Prof Zudan terlebih dahulu menekankan, di dunia karate sikap penghormatan merupakan hal yang sangat penting.  “Dalam karate yang teman-teman harus pegang adalah […]

Read more