LSKP Gelar Diskusi Internal dengan Kader Muda Parpol dan LSM

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Lembaga Studi Kebijakan Publik (LSKP) melakukan diskusi internal dengan kader muda dari seluruh partai politik dan Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Sulawesi Selatan secara daring* Kamis (16/3/2021).

Diskusi Reformasi Partai Politik ini dihadiri oleh dua narasumber utama, yaitu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Propinsi Sulawesi Selatan sekaligus anggota Partai Golkar, Andi Ina Kartika Sari dan Anggota DPRD Sulsel dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sekaligus Ketua Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) PKB Sulsel, Azhar Arsyad. Azhar mengangkat tema “Dinasti Politik: Tantangan Demokrasi Indonesia”.

Andi Ina sebagai pemateri membagikan pengalamannya di Partai Golkar. Menurutnya, Partai Golkar itu sudah melakukan pembatasan untuk petugas partai yang tidak sedarah.

“Sehingga dalam proses kaderisasinya dapat terlihat mana kader yang dapat memberikan sumbangsih yang tinggi bagi parpol, dan masyarakat bukan untuk keluarga semata,” ujar Andi Ina.

Senada dengan Andi Ina, Azhar Arsyad dari PKB menitik beratkan, bahwa parpol itu harus melakukan perbaikan, terutama dalam hal sumber rekrutmen. Kedua, parpol harus memaksimalkan pendidikan politiknya yang profesional. Ketiga, parpol perlu meregulasi ulang terkait dinasti politik.

“Sehingga dinasti politik tidak tumbuh secara masif. Karena tentu merugikan kader-kader partai yang tidak memiliki jalur kekeluargaan,” beber Azhar.

Kegiatan diskusi reformasi partai politik ini memiliki misi agar parpol dapat lebih relevan, inklusif dan responsif bagi semua kalangan.

“Parpol harusnya dapat meminimalisir dampak-dampak negatif dari dinasti yang tumbuh di struktur parpol yang ada,” tutup Shalihin, perwakilan salah satu peserta diskusi yang memberi respon dari pembahasan yang sedang berlangsung secara online.

Penulis : Naris Agam

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Pembangunan Kota, Wali Kota Makassar Temui Kapolda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergi lintas institusi demi menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan kota yang berkelanjutan. Komitmen tersebut tercermin dalam agenda silaturahmi dan pertemuan strategis bersama Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, yang berlangsung di Markas Polda Sulsel. Pertemuan ini menjadi ruang dialog konstruktif […]

Read more
Makassar SULSEL

Penanganan Banjir Makassar 2026 Lebih Baik, Air Cepat Surut dan Pengungsian Selesai dalam Hitungan Hari

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar mendapat apresiasi atas penanganan banjir yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada kejadian banjir Januari 2026, genangan air di sejumlah titik terpantau lebih cepat surut, sementara masa pengungsian berlangsung singkat dan terkendali. Berdasarkan data di lapangan, pada 8 titik pengungsian yang terbentuk sejak 12 Januari, sebagian besar […]

Read more
Makassar SULSEL

Urai Kemacetan dan Kembalikan Fungsi Depan GOR, PK5 di Jalan Pajjaiang Ditertibkan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam menata wajah kota agar lebih tertib, nyaman, dan bebas macet. Salah satu fokus utama penataan tersebut adalah sterilisasi ruas-ruas jalan yang semestinya bebas dari aktivitas bangunan lapak liar, karena berpotensi menimbulkan kemacetan serta mengganggu estetika kota. Upaya itu kembali dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Biringkanaya, dengan […]

Read more