Luwuk Banggai Diguncang Gempa 6,9 SR, Warga Panik

LUWUKBANGGAI,EDELWEISNEWS.COM – Gempa dengan magnitudo 6,9 SR mengguncang Kota Luwuk Banggai. Warga panik dan berlarian keluar dari rumah mereka

Irham salah seorang warga Luwuk Banggai yang dihubungi Edelweisnews.com mengatakan, gempa yang terjadi pada Jumat petang pukul 18.40 Wita (12/4/19) membuat semua warga Kota Banggai panik hingga berhamburan keluar rumah.
“Warga sudah berkemas untuk mengevakuasi diri dan keluarga, karena gempa yang terasa seperti berpotensi tsunami,” tutur Irham via telepon.

Lanjut Irham, menurut pengamatan warga air pantai sudah surut sekitar 3 m, namun nelayan-nelayan yang ada di laut masih terlihat tenang.

“Kami mencoba menghubungi frekuensi Orari dan BPBD Luwuk Banggai, tapi tidak bisa. Mungkin terjadi gangguan,” imbuh Irham.

Situasi yang sama terjadi di Kecamatan Banggai Timur salah satu kecamatan pinggiran pantai.

“Kami semua warga sudah siap di jalan-jalan dan bahkan sebagian warga sudah siap di mobil masing-masing,” tutur Fait menceritakan situasi warga di Banggai Timur saat gempa terjadi.

Penulis : Adi Summit

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa LEGISLATIF Lingkungan

Sumpah Pemuda Jadi Momentum PSI Sulsel Gaungkan Gerakan Hijau dan Solidaritas

GOWA, EDELWEISNEWS.COM — Dalam semangat memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 yang mengusung tema “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”, Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan bersama PSI Kabupaten Gowa melaksanakan aksi nyata dengan penanaman ratusan pohon di kawasan Danau Mawang, Kabupaten Gowa, Rabu (29/10/2025). Kegiatan bertema “Tanam Pohon, Tumbuhkan Solidaritas” ini dipimpin langsung oleh […]

Read more
Uncategorized

Aviatrix Mobile App Stability Review for UK Players

 The Aviatrix slot by Aviatrix has captured the attention of many online casino players in the United Kingdom. Known for its innovative gameplay mechanics and vibrant aviation theme, this casino game offers an enticing experience for both casual gamers and high rollers. This review will cover the mobile app stability for Aviatrix, focusing on […]

Read more
Jakarta Nasional News

Kapolri Ajak Ojek Online Bersinergi Jaga Kamtibmas

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengajak komunitas ojek online (ojol) untuk bersinergi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Ajakan itu disampaikan saat memimpin Apel Ojol Kamtibmas di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Senin (20/10/2025). Pantauan di lokasi, ratusan pengemudi ojol hadir dengan mengenakan rompi biru bertuliskan “Jaga Jakarta bersama Polda Metro Jaya”. Suasana apel […]

Read more