Menantu Wapres KH Ma’ruf Amin Berpulang, Kapolda Sulsel Sampaikan Dukacita

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPR RI Fraksi Partai NasDem Muhammad Rapsel Ali, menantu Wapres KH Ma’ruf Amin meninggal dunia. Kapolda Sulsel Irjen Pol Setyo Boedi Moempoeni menyampaikan ucapan duka cita atas berpulangnya Muhammad Rapsel Ali.

Ucapan dukacita itu disampaikan Kapolda Minggu (9/4/2023). Kapolda mewakili keluarga Besar Polda Sulsel turut berbelasungkawa.

“Innalillahi wa innailaihi rojiuun. Saya dan segenap keluarga besar Polda Sulsel turut berbela sungkawa yang mendalam atas berpulangnya Muhammad Rapsel Ali menantu Wapres KH Ma’ruf Amin,” kata Setyo.

Kapolda Sulsel mendoakan agar amal ibadah Muhammad Rapsel Ali diterima Allah. Setyo berharap keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan.

“Mari kita semua berdoa semoga Almarhum Husnul Khotimah, diterima segala amal ibadahnya serta mendapatkan tempat yang mulia di sisi Allah Swt. Kepada keluarga yang ditinggal semoga diberikan ketabahan dan keikhlasan, aamiin ya Robbal Alamin,” imbuhnya.

Informasi yang dihimpun, Rapsel Ali menghembuskan napas terakhir pada sekitar pukul 09.00 wita. Sebelum meninggal, Rapsel dikabarkan terkena serangan jantung dan sempat menjalani perawatan di Rumah Sakit Grestelina Makassar. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Pembangunan Kota, Wali Kota Makassar Temui Kapolda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergi lintas institusi demi menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan kota yang berkelanjutan. Komitmen tersebut tercermin dalam agenda silaturahmi dan pertemuan strategis bersama Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, yang berlangsung di Markas Polda Sulsel. Pertemuan ini menjadi ruang dialog konstruktif […]

Read more
Makassar SULSEL

Penanganan Banjir Makassar 2026 Lebih Baik, Air Cepat Surut dan Pengungsian Selesai dalam Hitungan Hari

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar mendapat apresiasi atas penanganan banjir yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada kejadian banjir Januari 2026, genangan air di sejumlah titik terpantau lebih cepat surut, sementara masa pengungsian berlangsung singkat dan terkendali. Berdasarkan data di lapangan, pada 8 titik pengungsian yang terbentuk sejak 12 Januari, sebagian besar […]

Read more
Makassar SULSEL

Urai Kemacetan dan Kembalikan Fungsi Depan GOR, PK5 di Jalan Pajjaiang Ditertibkan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam menata wajah kota agar lebih tertib, nyaman, dan bebas macet. Salah satu fokus utama penataan tersebut adalah sterilisasi ruas-ruas jalan yang semestinya bebas dari aktivitas bangunan lapak liar, karena berpotensi menimbulkan kemacetan serta mengganggu estetika kota. Upaya itu kembali dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Biringkanaya, dengan […]

Read more