Meski Aktivitas Malam Telah Dibatasi, Namun Penyebaran Virus Covid -19 Masih Tinggi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Virus Covid -19 masih terus menjadi momok. Demikian juga di Makassar. Grafik peningkatan Covid-19 di Kota Makassar masih terbilang cukup tinggi. Hal ini diketahui saat diadakan konferensi pers terkait penanganan Covid – 19  di Baruga Anging Mammiri, Rumah Jabatan Walikota Makassar, Senin (15/2/2021).

Hadir dalam konferensi pers tersebut Penjabat Walikota Makassar Prof Rudy Djamaluddin, Epidemiologis Fakultas Kesehatan Masyarakat Unhas Ansariadi, Plt Kepala Dinas Kesehatan Makassar Agus Djaja Said dan sejumlah pejabat lingkup Pemerintah Kota Makassar.

Dari laporan yang dipaparkan Epidemiologis Ansariadi, grafik penyebaran virus Covid-19 masih cukup tinggi di pekan ini, meskipun pembatasan aktifitas di malam hari sudah diberlakukan.

“Pekan ini sedikit berbeda dengan keadaan sebelumnya. Covid-19 masih cukup tinggi dan kita harapkan agar masyarakat semakin memperketat protokol kesehatan, sehingga dapat mencegah semakin menumpuknya pasien yang dirawat di rumah sakit akibat paparan virus,” jelas Ansariadi.

Saat disinggung perbedaan data beberapa pekan lalu dan saat ini, dimana sempat dikabarkan melandai namun kembali meningkat dijawab langsung oleh Penjabat Walikota Makassar Prof Rudy Djamaluddin.

“Coba kita lihat grafiknya dengan seksama. Memang betul ada peningkatan sekalipun jam malam diberlakukan. Ini tandanya kita menjaring orang-orang yang berkeliaran yang tidak menyadari dirinya terpapar. Sebelumnya memang melandai karena tidak semuanya masuk dalam pengawasan,” tuturnya.

Ia pun menambahkan, dengan adanya pemberlakuan jam malam menjadi jalan untuk memutus mata rantai penyebaran virus.

“Perlahan kita putuskan mata rantai penyebarannya dulu. Virus Covid-19 ini tidak terlihat, jadi memang harus sabar dan mawas diri. Harus berkorban demi keselamatan semua orang,” kata Rudy mengingatkan.

Terkait adanya aksi yang dilakukan sejumlah pekerja hiburan malam beberapa waktu lalu, Rudy pun menanggapinya dengan tegas.

“Langkah kebijakan yang telah kita ambil untuk pembatasan jam malam itu telah dipikirkan secara matang. Jika kita terapkan  lock down, otomatis roda ekonomi terhenti. Pembatasan malam dilakukan karena peluangnya cukup besar dan agak susah untuk ditangani,” tegas Rudy.

Olehnya itu, ia meminta agar semua pihak tanpa terkecuali semakin meningkatkan protokol kesehatan agar kondisi segera dapat kondusif kembali.

“Pemerintah kini menyiapkan vaksin. Swab juga ada, pengawasan makin kita intensifkan. Ayo bersama kita lawan covid dengan saling mengingatkan pentingnya menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari,” terangnya sebagaimana dilansir dari makassarkota.go.id.

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Jaga Stok dan Distribusi, Satgas Pangan Polda Sulsel Gencar Pantau Selama Ramadhan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menjaga pasokan dan distribusi tetap terjaga, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sulawesi Selatan terus mengintensifkan monitoring dan pengawasan terhadap ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok (Bapok) selama bulan suci Ramadhan 2025. Langkah ini dilakukan guna memastikan stok pangan tetap aman dan harga tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang, […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more