Momen Prabowo Adu Silat Bareng Iko Uwais

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Momen unik terjadi saat Menteri Pertahanan Prabowo menerima kedatangan sejumlah artis dan influencer di Kementerian Pertahanan, Jakarta, Rabu (29/11/2023). Ia sempat melakukan kuda-kuda silat saat menyapa aktor laga, Iko Uwais.

Mulanya Prabowo menerima beberapa pesohor seperti Raffi Ahmad, Nagita Slavia, Fadil Jaidi, Keanuagl hingga Fujianti Utami Putri di kantornya. Prabowo kemudian menjamu mereka dengan makan siang bersama.

Beberapa saat setelah jamuan berlangsung, Iko Uwais hadir mengenakan jas abu-abu. Sesampainya di ruang jamuan, ia langsung menghampiri Prabowo.

Iko Uwais menundukkan kepalanya sembari menyalami tangan Prabowo. Kemudian, Prabowo memeluk Iko dan menepuk-nepuk punggungnya. Lalu, keduanya saling memberi salam dengan menunjukkan kuda-kuda silat.

Raffi Ahmad yang berada di antara keduanya ikut heboh melihat momen tersebut.

“Ini Pak, pencak silat,” kata Raffi.

“Oooh!” seru Prabowo sumringah sembari memeragakan gaya silat yang dibalas oleh Iko Uwais.

Keduanya kemudian berfoto bersama. Prabowo juga memberikan salah satu karyanya, yakni buku Kepemimpinan Militer kepada Iko Uwais.

Adapun kedua sosok tersebut memiliki kaitan yang sama tentang silat. Prabowo saat ini tercatat menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI). Sementara Iko Uwais, selain menjalani profesi sebagai aktor, ia juga ahli beladiri pencak silat.

Penulis : Usman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Penghargaan Kepala Daerah dengan Kinerja Terbaik Tahun 2025 dari CNBC Indonesia Awards

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kerja nyata dan komitmen Munafri Arifuddin untuk membangun Kota Makassar terus menunjukkan hasil. Baru sembilan bulan memimpin, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, kembali menorehkan prestasi membanggakan di tingkat nasional. Sejak dilantik pada 20 Februari 2025, tekadnya menghadirkan pemerintahan yang modern, inklusif, dan berpihak pada kesejahteraan masyarakat kini berbuah manis. Nama Appi—sapaan akrab […]

Read more
Jakarta

Rektor UNM Dinonaktifkan, Ketua Umum IKA UNM, Prof Nurdin Halid : Kita Menghormati Proses

JAKARTA, EDELWEISNEWS COM – Penonaktifan Prof. Dr. Karta Jayadi, M.Si sebagai rektor UNM oleh Menteri Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi mengundang perhatian publik, termasuk Ketua Umum IKA UNM Prof. DR. H. A. M. Nurdin Halid. Menurut Nurdin Halid, Rektor UNM dinonaktifkan untuk menghormati proses disiplin yang berjalan di Komisi ASN (KASN). “Semua begitu, semua dinonaktifkan […]

Read more
Jakarta TNI / POLRI

KSAD Pimpin Sertijab di Mabesad, Pangdam XIV Hsn Kini Dipimpin Mayjen Bangun Nawoko

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Tongkat kepemimpinan Kodam XIV/Hasanuddin resmi berganti kepada Mayjen TNI Bangun Nawoko. Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memimpin langsung acara serah terima jabatan (Sertijab) yang digelar di Aula Jenderal Besar A.H. Nasution, Markas Besar Angkatan Darat, Jakarta Pusat, Jumat (31/10/2025). Dalam acara tersebut, Mayjen TNI Windiyatno resmi menyerahkan tongkat […]

Read more