Murni Iqbal Suhaeb Buka Lomba Cipta Menu

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua TP PKK Kota Makassar Murni Djamaluddin Iqbal, membuka secara resmi lomba Cipta Menu yang digelar Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar, di Kecamatan Tamalanrea, Makassar, Sabtu (21/09/2019).

Lomba ini diikuti oleh Kelompok Wanita Tani (KWT) se – Kota Makassar. KWT menyajikan berbagai kuliner dengan penganekaragaman pangan, sebagai upaya meningkatkan ketersediaan pangan yang berbasis lokal.

Ia menyampaikan apresiasinya, atas kinerja Dinas Ketahanan Pangan bersama KWT se -Kota Makassar yang terus berupaya untuk mewujudkan berbagai pangan lokal yang sehat untuk masyarakat.

“Hal ini sebagai penguatan UKM berbasis lokal, masyarakat membutuhkan makanan yang beragam, bergizi, seimbang dan aman,” ujar Murni.

Berbagai pangan pengganti beras seperti talas, umbi-umbian, jagung, menjadi sumber karbohidrat yang baik untuk dikonsumsi untuk keberagaman menu.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Sri Susilawati mengungkapkan, Kelompok Wanita Tani yang ada di Kota Makassar kini telah mencapai tahap mandiri, selama pembinaan kurang lebih 3 tahun lamanya.

“Yang terpenting adalah proses pelibatan masyarakat, mengubah pola pikir mereka, yang awalnya bukan petani kini menjadi petani dan kini mampu berorientasi pada peningkatan perekonomian keluarga,” ujarnya. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hsn Hadiri Rakornis Kesiapan Pengamanan Idul Fitri 1446 H

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E, M.M menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka kesiapan pengamanan Idul Fitri 1446 H Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung di Hotel Dalton, Jalan Perintis Kemerdekaan, Kota Makassar Kamis (13/3/2025). Rakor yang dipimpin oleh Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si, ini bertujuan […]

Read more
Makassar SULSEL

Wakil Wali Kota Makassar Pimpin Persiapan Delegasi untuk Rakernas XVIII APEKSI & Indonesia City Expo 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, memimpin rapat koordinasi persiapan keikutsertaan Kota Makassar dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XVIII APEKSI dan Indonesia City Expo (ICE) ke-21, yang akan berlangsung di Surabaya pada Mei 2025. Rapat digelar di Ruang Rapat Wakil Wali Kota, Kamis (13/3/2025) membahas strategi dan kesiapan delegasi Kota Makassar […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Anggota DPRD Makassar, Andi Odhika Cakra Menutup Reses dengan Menyapa Warga di Kecamatan Tamalanrea

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Odhika Cakra Satriawan menutup rangkaian kegiatan reses masa persidangan kedua tahun sidang 2024/2025 dengan menyapa langsung warga di tiga titik di Kecamatan Tamalanrea, Kamis (13/3/2025). Legislator dari Fraksi NasDem ini menuntaskan agenda resesnya dengan menyambangi warga di Jalan Halide Dg Tindri, RT03/RW01, Kelurahan Bira, Jalan Bontoloe Baru, […]

Read more