Nurdin Abdullah Buka Seminar Peranan APBN Terhadap Pembangunan Daerah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Nurdin Abdullah membuka seminar “Peranan APBN Terhadap Pembangunan Daerah” di Kantor Balai Diklat Keuangan Provinsi Sulsel, Selasa, 29 Oktober 2019.

Seminar yang diadakan Kementerian Keuangan Provinsi Sulawesi Selatan ini adalah rangkaian peringatan Hari Oeang RI (HORI) ke-73 tahun.

Dalam sambutannya, Nurdin Abdullah menyebut seminar yang digelar menjadi sarana untuk sharing pengetahuan sekaligus menjalin kolaborasi antar instansi di tingkat pusat, provinsi dan daerah untuk mendukung pembangunan daerah.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kita. Karena hari ini kita akan sharing pengalaman, tentang peran APBN untuk pembangunan daerah. Saya yakin dan percaya bahwa ke depan kolaborasi itu jadi penting bagi kita semua, sinergi bagi kita semua,” kata Nurdin Abdullah.

“Dari seminar ini juga diharapkan akan ada rekomendasi kolaborasi bahwa baik pusat, provinsi dan kabupaten/kota ini betul-betul dapat diwujudkan,” sambungnya.

Dalam seminar ini, Nurdin menekankan pentingnya pengelolaan APBN untuk digunakan sebesar-besarnya bagi kesejahteraan masyarakat.

“Kita rasakan betul, keinginan masyarakat begitu ingin agar percepatan pembangunan dapat dilakukan, bahkan setiap tahun dapat diselesaikan semua. Tetapi apa yang dapat dilakukan dengan kemampuan APBD kita yang terbatas,” terang Nurdin.

Untuk itu, mantan Bupati Bantaeng periode 2008-2018 ini mengatakan, fokus Pemerintah Provinsi adalah membantu pembangunan kabupaten/kota melalui program Bantuan Keuangan Daerah.

“Oleh karena itu kebijakan kami bersama Wakil Gubernur, di awal masa periode saya, langsung saya menghadirkan, bahwa provinsi ini adalah perwakilan Pemerintah Pusat. Maka kebijakan kita di tahun pertama adalah, APBD ini coba kita berikan ke daerah untuk berinovasi,” sebutnya.

Nurdin melanjutkan, dengan bantuan keuangan daerah, setiap pemerintah daerah diberikan kesempatan untuk mengajukan program inovatif yang mendukung pembangunan daerah.

“Kebijakan Bantuan Keuangan Daerah kami naikan dari Rp24 miliar ( Rp1 miliar per kabupaten) menjadi Rp300 miliar,” jelasnya.

“Setiap daerah diberikan kewenangan penuh untuk memanfaatkan dana bantuan ini,” sambungnya.

Diketahui, tahun 2020 Pemprov Sulsel akan menaikkan bantuan keuangan daerah dari Rp300 miliar menjadi Rp500 miliar. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Kasdam XIV/Hasanuddin Ikuti Rakor Pembentukan Satgas Gugus Tugas Kedaulatan Pangan TNI Secara Virtual

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin, Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E., M.M, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) pembentukan Satgas Gugus Tugas Kedaulatan Pangan TNI melalui video conference (Vicon) yang dipimpin oleh Asops Panglima TNI, Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos. Kegiatan ini digelar di Ruang Vicon Puskodalops Kodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (25/7/2025). […]

Read more
Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Hadiri Launching Program Kesehatan Bergerak Pemprov Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XIV/Hasanuddin, Ny. Infita Windiyatno, menghadiri Launching Aksi Stop Stunting (ASS), Program Pelayanan Kesehatan Bergerak (PKB), Mobile Intensive Care Unit (MICU), dan Andalan Hati Melayani, bertempat di Aula Asta Cita Rujab Gubernur, Jalan S. Tangka, Kota Makassar, Jumat, (25/7/2025). […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kasdam XIV/Hasanuddin Pimpin Olahraga Bersama Prajurit dan Mitra Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Sugeng Hartono, S.E, M.M, memimpin olahraga bersama Kodam XIV/Hsn, yang berlangsung di Lapangan M. Yusuf Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Jumat (25/7/2025). Kegiatan olahraga bersama ini diikuti oleh prajurit, PNS dan Persit Kartika Chandra Kirana, serta melibatkan unsur perbankan, Rektor Universitas Hasanuddin, mitra […]

Read more