Online Class Up-Dev Series MDV, Ulas Tren Masa Depan Teknologi Internet of Things yang Bernilai Jual

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Makassar Digital Valley (MDV) kembali menggelar kegiatan yang menjadi bagian dari program reguler yang diselenggarakan rutin per bulan. Sebagai inkubator bisnis ICT ke-4 yang dikembangkan oleh Telkom Indonesia, MDV senantiasa mengembangkan ekosistem digitalpreneur melalui program-program yang dapat mengembangkan pengetahuan maupun skill para entrepreneur.

Salah satu program reguler MDV adalah Online Class Up-Dev Series yang menghadirkan expert untuk mengulas tren di dunia pemrograman. Event ini mewadahi expert berbagi dengan peserta seputar pengetahuan dan pengalamannya dalam dunia industri digital, yang erat kaitannya dengan pengembangan produk digital.

Online Class Up-Dev Series kali ini mengangkat topik “Turning Your Personal IoT Project Into A Prodcut” yang berkolaborasi dengan Politeknik ATI Makassar dan Universitas Negeri Makassar, Jurusan Teknik Informatika dan Komputer. Event ini berlangsung pada tanggal 29 Juni 2021, pukul 15.30 – 17.30 Wita melalui video conference.

Expert yang berbagi dalam Online Class Up-Dev Series ini adalah Kasmir Syariati, Sr. Software Engineer WASDLABS.

Online Class diawali dengan pengantar seputar perkembangan tren teknologi Internet of Things (IoT) di masa kini dan riset perkembangannya di masa mendatang.

“Dalam membangun produk teknologi yang bernilai jual, sangat penting untuk menganalisis permasalahan yang kita temukan untuk dikembangkan menjadi sebuah produk yang memang memecahkan masalah penggunanya, bukan justru menciptakan masalah,” jelas Kasmir Syariati.

General Manager Makassar Digital Valley, S. Ariyani menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pemateri yang telah meluangkan waktu berbagi ilmu dan pengalamannya di program Up-Dev Series Makassar Digital Valley.

“Semoga materi yang diulas bermanfaat ya, mengingat bahasannya sangat aplikatif untuk diimplementasikan di kehidupan kita sehari-hari,” tambah S. Ariyani.

Mengakhiri sesi kelas, narasumber dan peserta melakukan foto bersama secara virtual dan pengumuman give away bagi peserta yang terpilih. (Rilis)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Ruang Gerak Pelaku Kejahatan Dipersempit, Satsamapta Polres Gowa Gencarkan Mobile Hunting

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Personel Perintis Presisi Satsamapta Polres Gowa terus meningkatkan patroli dialogis dan mobile hunting di wilayah Kecamatan Somba Opu dan sejumlah titik yang dinilai rawan, menyusul maraknya aksi pencurian yang meresahkan masyarakat, Kamis (15/1/2026) dinihari. Dalam patroli tersebut, petugas secara tegas melakukan pemeriksaan badan dan barang bawaan terhadap warga yang dicurigai, sebagai langkah […]

Read more
Makassar SULSEL

Perkuat Sinergi Kamtibmas dan Pembangunan Kota, Wali Kota Makassar Temui Kapolda Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin terus memperkuat sinergi lintas institusi demi menjaga stabilitas keamanan dan mendorong pembangunan kota yang berkelanjutan. Komitmen tersebut tercermin dalam agenda silaturahmi dan pertemuan strategis bersama Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Djuhandhani Rahardjo Puro, yang berlangsung di Markas Polda Sulsel. Pertemuan ini menjadi ruang dialog konstruktif […]

Read more
Makassar SULSEL

Penanganan Banjir Makassar 2026 Lebih Baik, Air Cepat Surut dan Pengungsian Selesai dalam Hitungan Hari

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar mendapat apresiasi atas penanganan banjir yang dinilai jauh lebih baik dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada kejadian banjir Januari 2026, genangan air di sejumlah titik terpantau lebih cepat surut, sementara masa pengungsian berlangsung singkat dan terkendali. Berdasarkan data di lapangan, pada 8 titik pengungsian yang terbentuk sejak 12 Januari, sebagian besar […]

Read more