Pagi Buta, Rujab Kapolda Sulsel Digeruduk Prajurit Baju Loreng

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pagi-pagi buta suasana pecah dan ramai, prajurit Kodam Hasanuddin penuh sesak geruduk menyerbu kediaman Kapolda Sulsel, sampai petugas jaga Planton unit Shabara Polda Sulsel tak berdaya menghadapi serbuan Prajurit Kodam Hasanuddin yang merangsek memasuki kediaman Kapolda Sulsel.

Serbuan prajurit Kodam Hasanuddin ini dipimpin oleh Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, SH. Ini merupakan kejutan surprise ucapan selamat HUT ke-57 kepada Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs. Nana Sujana, MM di rujab Kapolda Jl. Mappaodang Makassar, Sabtu (26/3/2022).

Pangdam bersama Kasdam Brigjen TNI Danny Budiyanto, SE, M.Han, Irdam Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos, Kapoksahli Brigjen TNI Andi Kaharuddin, SIP, MM, para asisten dan Kapendam XIV/Hasanuddin membawa kue ulang tahun yang telah dipasang lilin menyala ke kediaman Kapolda.

Diam-diam, Pangdam bersama rombongan memasuki kediaman Kapolda dan bersiap untuk memberi kejutan. Setelah Kapolda muncul, rombongan pun mulai bernyanyi selamat ulang tahun dengan keras disertai tepuk tangan, kemudian menyerahkan kue kepada Irjen Pol Nana Sujana.

“Selamat ulang tahun ke-57 Bapak Kapolda semoga senantiasa sehat selalu dan salam presisi,” ucap Mayjen Andi.

Di momen yang tak terduga ini, Irjen Pol Nana Sujana pun mengucapkan terima kasih kepada Pangdam Hasanuddin yang telah memberikan kejutan ucapan HUT.

“Terima kasih kepada Pangdam Hasanuddin yang telah memberikan kejutan ucapan HUT, semoga kita semua turut diberikan kesehatan dan bisa menjalankan tugas dengan baik dan sinergitas TNI Polri ke depan semakin ditingkatkan,” balas Kapolda.

Usai pemotongan kue ulang tahun oleh Kapolda, kegiatan ditutup dengan foto bersama Pangdam dan Pejabat Utama ( PJU ) Kodam Hasanuddin.

Penulis : Edy

Editor :Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Raih 23 Suara, Prof. JJ Kembali Pimpin Unhas Periode 2026–2030

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Majelis Wali Amanat Universitas Hasanuddin menyelenggarakan Rapat Senat Terbuka Luar Biasa dalam rangka pemilihan rektor untuk periode 2026–2030. Berdasarkan pemungutan suara yang dilakukan, Prof. Dr. Ir. Jamaluddin Jompa, M.Sc., memperoleh dukungan 23 suara, dari total 24 suara. Komposisi suara dalam MWA terdiri atas 16 orang anggota yang memiliki hak suara, termasuk bagian […]

Read more
Luwu Utara SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Kobarkan Semangat Pengabdian Prajurit untuk Rakyat Luwu Utara

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko didampingi Ketua Persit KCK PD XIV/Hasanuddin Ny. Renny Bangun Nawoko melaksanakan kunjungan kerja di Yonif Teritorial Pembangunan (TP) 872/Andi Djema, dan disambut oleh Danyonif 872/Andi Djema Letkol Inf Surianto, S.I.P., beserta prajurit dan unsur Forkopimda Luwu Utara, bertempat di Desa Rampoang, Kecamatan Tanalili, Kabupaten Luwu […]

Read more
Makassar SULSEL

Momen Bersejarah, Pangdam XIV/Hasanuddin Dianugerahi Pin Kehormatan Kedatuan Luwu

PALOPO, EDELWEISNEWS.COM — Dalam rangkaian agenda kunjungan kerja di wilayah Kodim 1403/Palopo, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XIV/Hasanuddin Ny. Renny Bangun Nawoko melaksanakan silaturahmi dengan kerabat Istana Kedatuan Luwu yang tergabung dalam perangkat Dewan Adat 12. Kegiatan tersebut berlangsung di Istana Kedatuan Luwu, Jalan A. Tenripadang, […]

Read more