Pangdam Hasanuddin Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Jalan Muh. Tahir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Wujud kepedulian kepada korban kebakaran, Panglima Kodam (Pangdam) XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno, SH menyambangi serta memberikan bantuan untuk korban kebakaran di Kompleks Lepping Jl. M Tahir, Kelurahan Jogaya Kecamatan Tamalate Kota Makassar, Senin (16/8/2021).

Kegiatan tersebut dilakukan Pangdam didampingi pejabat utama Kodam yakni Aster, Kapendam dan Dandim 1408/BS.

“Kita turut prihatin atas kejadian kebakaran yang menimpa pemukiman warga Kompleks Lapping di Kelurahan Jongaya Kecamatan Tamalate,” ujar Pangdam melalui Kapendam Letkol Inf Rio Purwantoro, SH.

Rio menyampaikan, pihaknya menyambangi lokasi kebakaran serta memberikan bantuan kepada warga korban kebakaran.

“Ada sekitar 523 jiwa korban atau 123 KK terdampak dan 95 unit rumah yang hangus akibat kebakaran tersebut,” ungkap Rio.

Dalam kesempatan tersebut, Pangdam memberikan bantuan untuk para korban kebakaran.

“Ada beberapa paket yang berisi kasur 107 buah, bantal 144 buah, bantal guling 250 buah, indomie 100 ball dan 1.000 masker yang diberikan,” ungkapnya.

Rio menambahkan, pemberian bantuan ini sebagai bentuk kepedulian Kodam Hasanuddin kepada masyarakat yang tertimpa musibah. Dan rencana ke depan akan mengerahkan bantuan personel dari Kodam serta membuka dapur lapangan.

“Saya berharap bantuan ini dapat memberikan motivasi untuk bangkit lagi serta mengurangi beban warga korban kebakaran,” tuturnya.

Sementara itu, Lurah Jongaya Zulkifli, S.Sos., mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Pangdam kepada warganya.

“Terima kasih Pak Pangdam atas nama warga, bantuan yang diberikan semoga bermanfaat dan menjadi ladang berkah bagi kita semua,” pungkasnya.

Penulis : Edy

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Organisasi Media Sulsel Gelar Dialog Dampak Efiensi Anggaran, Anggota Komisi I Siap Perjuangkan ke Pusat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Diskusi serial bertajuk “Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Media” yang digelar di acara Ramadan Project Fest, Makassar by hn.event, menghadirkan berbagai pandangan dari tokoh media dan pejabat mengenai kebijakan efisiensi anggaran dan dampaknya terhadap industri pers. Serial diskusi digelar, Jumat (14/3/2025) sore ini di Jalan Toddopuli Raya Timur dengan moderator Tenri Burhan. Salah […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Makassar Menggelar Musrembang RKPD Kota Makassar tahun 2026

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bappeda Kota Makassar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RKPD Kota Makassar tahun 2026 di Hotel Claro Makassar, Kamis (13 Maret 2025). Forum ini dibuka oleh Walikota Makassar Munafri Arifuddin, yang juga dihadiri Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika, Pj Sekretaris Daerah Irwan Adnan, Staf Ahli Walikota, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah A. Zulkifly, […]

Read more
Jakarta SULSEL

Kapolri Lantik Irjen Pol Rusdi Hartono sebagai Kapolda Sulsel, Gantikan Irjen Pol Yudhiawan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo resmi melantik Irjen Pol Drs. Rusdi Hartono, M.Si sebagai Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Selatan menggantikan Irjen Pol Yudhiawan, S.H., S.I.K., M.H., M.Si. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Rupatama Mabes Polri, Jakarta, pada Jumat (14 Maret 2025). Pelantikan ini merupakan bagian dari upacara serah terima jabatan […]

Read more