Pangdam Hasanuddin Bersepeda Santai Bersama Pejabat Utama Kodam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi, S.IP, M.Si bersepeda santai (Fun Bike) bersama jajaran pejabat utama Kodam, menyusuri titik-titik jalan di Kota Makassar dengan jarak tempuh 19.9 Km, Jum’at (13/09).

Tak hanya pekerjaan rutinitas di kantor, Pangdam Hasanuddin beserta para pejabat utamanya selalu meluangkan waktu untuk berolahraga guna menjaga kebugaran dan kesehatan.

Pangdam berharap bersepeda bersama seminggu sekali ini mempererat jalinan silahturahim dan mengairahkan olahraga bersepeda santai di Kodam Hasanuddin.

“Selain menjaga kebugaran dan kesehatan, pelaksanaan sepeda santai ini juga menjadi moment yang tepat untuk kita berkumpul, berinteraksi, dan sebagai sarana untuk memasyarakatkan olahraga bersepeda di wilayah Kodam Hasanuddin,” ujarnya.

Sebelum berangakat, diawali dengan penjelasan rute perjalanan dan pelaksanaan peregangan oleh Tim Jasdam dilanjutkan dengan berdo’a.

Berangkat dari titik start di depan Rumah Jabatan Pangdam Hasanuddin Jalan Sungai Tangka selanjutnya menyusuri rute Jalan Sudirman, Jalan Ratulangi, ke kiri Jalan Andi Jemma, ke kanan Jalan Veteran Selatan, Jalan S. Alaudin, Jalan A.P. Pettarani dan Jalan Boulevard.

Rombongan kemudian berbelok ke kanan Jalan Seruni, Jalan Pandang Raya, Jalan Mirah Seruni, ke kiri Jalan Toddopuli, lurus ke Jalan Borong Raya, ke kiri Jalan Ujung Bori, Jalan Pam Air, lurus ke Jalan Abd Dg Sirua dan berisitirahat di Kantor Koramil 1408-10/Panaikkang.

Setelah beristirahat sejenak di Koramil 1408-10 di Jalan Abdullah Dg Sirua, para Fun Bikers melanjutkan perjalanan menuju Jalan Prof Abd Rahman, Jalan Racing Center, Jalan Urip Sumoharjo, putar di depan Mall Nipah, selanjutnya lurus dan finish di Kantor Pelaralatan Kodam.

Turut serta dalam rombongan diantaranya, Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budi Sulistijono, Irdam Kolonel Inf Bahram, Staf Ahli Pangdam, Perwira LO, para Asisten Kasdam, para Kabalakdam dan para Dansat jajaran Kodam se – Garnisun Makassar.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
Makassar Maros SULSEL TNI / POLRI

Pangdam XIV/Hasanuddin Sambut Kunjungan Kerja Kasal di Makassar

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, menyambut langsung kedatangan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, bersama Ketua Umum Jalasenastri, Ny. Fera Muhammad Ali, bertempat di Base Ops Lanud Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Jumat (18/4/2025). Penyambutan berlangsung hangat dan penuh keakraban, serta turut dihadiri oleh unsur […]

Read more
Makassar Maros SULSEL

Danlantamal VI Sambut Kedatangan Kasal untuk Kunker di Makassar

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E, M.M, M.Tr.Opsla dan Ketua Umum (Ketum) Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali tiba di Makassar Propinsi Sulawesi Selatan, Jumat (18/4/2025) Kasal beserta rombongan saat tiba di Base Op Lanud Sultan Hasanuddin disambut langsung oleh Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal […]

Read more