Pangdam Hasanuddin Dikukuhkan Sebagai Mabida oleh Gubernur Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi S.IP, M.Si dilantik sebagai Pengurus Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Sulsel. Pelantika bertempat di Baruga Karaeng Pattingalloang Rujab Gubernur Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Jumat (27/12).

Pelantikan dipimpin langsung Gubernur Sulsel Prof Nurdin Abdullah selaku Ketua Majelis Pembimbing Daerah Gerakan Pramuka Sulsel yang didampingi Sekjen Kwarnas Mayjen TNI Purn.Dr Bachtiar S.IP, M.A .P dan Ketua Harian Kwarda Sulsel Ir. Haris Yasin Limpo, M.Si.

Selain Pangdam, pejabat lain yang dilantik diantaranya, Kapolda Sulsel Irjen Pol Drs Mas Guntur Laupe, Pangkosek Hanudnas II, Marsma TNI Yuluanta, Pj Walikota Makassar Iqbal Suhaeb, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, SH, MH dan Bupati Bantaeng Ilham Syah Azikin, yang dihadiri sekitar 300 undangan.

Dalam sambutannya Gubernur Sulsel mengatakan, sudah saatnya siap dan mampu bersaing di era digital saat ini, oleh karena itu gerakan Pramuka harus bisa mengimbangi dan menjadi yang terdepan dalam menyelesaikan berbagai permasalahan kepemudaan di Sulawesi Selatan.

“Tentunya kita manfaatkan segala teknologi untuk memaksimalkan potensi yang ada serta meningkatkan kompetensi anggota gerakan Pramuka,” tutur Prof Nurdin.

Di tempat yang sama, Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Nasional Komjen Pol Purn Drs Budi Waseso dalam amanatnya yang dibacakan Sekjen Kwarnas Mayjen TNI Purn Bachtiar S.IP,M.A.P mengatakan bahwa, gerakan Pramuka merupakan lembaga pendidik sekaligus sebagai pelengkap pendidikan nasional yang berperan dalam pembentukan karakter .

“Materi pendidikan karakter dalam kepramukaan berisi Tri Satya dan Dasa Dharma yang digali dari nilai-nilai luhur sejarah bangsa Indonesia,” pungkas Sekjen.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Maros SULSEL

Alumni Bintara TNI AD 1997 (Catur Perkasa) Gelar Syukuran HUT ke-28 di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Alumni Bintara TNI AD Angkatan 1997 “Catur Perkasa” Kodam XIV Hasanuddin menggelar syukuran HUT ke-28 di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/4/2025). Syukuran ini menjadi momen penuh kehangatan yang diisi dengan nostalgia, silaturahmi, serta refleksi atas 28 tahun pengabdian kepada Negara dan Bangsa. Ketua Umum Alumni Catur Perkasa, Kapten Inf Muhammad Idrus, […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more