Pangdam Hasanuddin Serahkan 30 Ranmor kepada Dandim

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Usai membuka Apel Komandan Satuan (AKS) Tersebar TA 2022, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Muhammad, SH, MH melanjutkan dengan penyerahan kendaraan dinas motor (ranmor) Babinsa kepada Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) / Kodim jajaran Kodam XIV/Hasanuddin. Penyerahan berlangsung di lapangan Yonif Raider 700/WYC, Jl. Perintis Kemerdekaan, Selasa (24/5/2022).

Untuk diketahui, Satkowil yang mendapatkan ranmor diantaranya, Kodim 1428/Mamasa mendapatkan 12 unit motor, Kodim 1427/Pasangkayu 8 unit motor dan Kodim 1429/Buton Utara unit 8 motor serta Deninteldam 2 unit motor.

Pada kesempatan ini, Pangdam mengatakan, bahwa penyerahan kendaraan dinas motor ini diperuntukkan kepada satuan baru, khususnya untuk operasional Babinsa sebagai ujung tombak di lapangan.

“Saya sangat teringat pesan Bapak Kasad untuk berbuat demi kebutuhan Satkowil, khususnya Babinsa yang terdepan melaksanakan tugas pokok. Ini merupakan bentuk perhatian pimpinan Bapak Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman yang disampaikan kepada Pangkotama pada Rapim TNI AD di Mabesad, untuk bisa berbuat apapun bentuknya yang bisa meningkatkan moril prajurit di lapangan. Ini dalam rangka optimalisasi pelaksanaan tugas, khususnya para Babinsa dalam menjalankan tugasnya,” beber Pangdam.

“Kendaraan dinas yang diserahkan di Komando Teritorial (Koter) sebanyak 30 unit motor tahap pertama, selanjutnya mudah-mudahan bisa mencapai 100 motor untuk ke depannya. Hal ini merupakan bentuk empati pimpinan untuk menyentuh moril anggota yang ada di lapangan,” sambungnya.

“Pesan saya untuk Dansat yang menerima kendaraan bermotor, agar memaksimalkan peran Babinsa dan menekankan untuk memelihara kendaraan dinas ini, agar pemeliharaannya jangan diabaikan,” tambahnya.

Turut hadir Kasdam Brigjen TNI Danny Budiyanto, SE, M.Han, Irdam Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos, Kapoksahli Brigjen TNI Andi Kaharuddin, SIP, MM, Perwira LO, para Asisten dan Kabalakdam serta Komandan Satuan Jajaran wilayah Kodam XIV/Hasanuddin.

Penulis : Edy

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp935 Miliar untuk Pembangunan Luwu Raya di APBD 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya dalam memperkuat kawasan Luwu Raya sebagai salah satu wilayah strategis pertumbuhan di Sulsel. Jubir Andalan Hati pada Pilgub Sulsel 2024, Irwan ST, mengungkapkan alokasi pembangunan untuk Luwu Raya tidak hanya bersumber dari APBD Provinsi murni, tetapi […]

Read more
Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Dukungan terhadap Percepatan Pembangunan KDKMP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti rapat lanjutan evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dipimpin oleh Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos, melalui Video Conference (Vicon), bertempat di Ruang Vicon Puskodalops, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa (27/1/2026). Rapat ini membahas langkah strategis dan […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Perkuat Kolaborasi, Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Disperkimtan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menerima audiensi dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan), yang dipimpin oleh Plt. Kepala Disperkimtan Ir. Nining Wahyuni, S.T., M.T bersama rombongan, bertempat di Ruang Tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa, (27/1/2026). Audiensi ini membahas sinergi dan koordinasi antara Kodam XIV/Hasanuddin dengan […]

Read more