Pangdam Hasanuddin Ucapkan Bela Sungkawa Kepada Keluarga Almarhum Prof Rady Gani

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Panglima Kodam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Andi Sumangerukka, S.E melayat ke rumah duka Almarhum Prof. Dr. Ir. H. Radi A. Gani, M.Si Jalan Perintis Kemerdekaan No. 237 A, Makassar. Kamis, (13/2/2020).

Pada kesempatan tersebut Pangdam menyampaikan duka cita atas kepergian Prof. Radi A. Gani keharibaan Allah Swt kepada keluarga almarhum.

“Kami atas nama pribadi dan keluarga besar Kodam Hasanuddin, mengucapkan turut berduka cita yang sangat mendalam. Semoga beliau husnul khotimah, diampuni segala dosanya, dan semoga semua amal ibadahnya diterima Allah Swt serta mendapat tempat yang mulia di sisi Nya,” ujar Mayjen Andi.

“Kepada keluarga almarhum yang ditinggalkan semoga diberi ketabahan dan keikhlasan atas kepergiannya,” tambahnya.

Almarhum tutup usia di ICU Rumah sakit (RS) Unhas tepat pukul 02.13 Wita karena sakit yang dideritanya dan dikebumikan di pekuburan Unhas Pate’ne.

Diketahui saat menempuh pendidikan di Unhas, Almarhum seangkatan dengan Mantan Wapres Jusuf Kalla.

Almarhum dilahirkan di Watansoppeng, 30 Oktober 1942. Jabatan yang pernah diduduki yakni Mantan Bupati Wajo tahun 1988-1993, Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) tahun 1997-2006 dan Wantimpres tahun 2007-2010.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pemprov Sulsel Gelontorkan Rp935 Miliar untuk Pembangunan Luwu Raya di APBD 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kebijakan penganggaran Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan pada APBD Tahun 2025 menunjukkan arah pembangunan yang berkeadilan, khususnya dalam memperkuat kawasan Luwu Raya sebagai salah satu wilayah strategis pertumbuhan di Sulsel. Jubir Andalan Hati pada Pilgub Sulsel 2024, Irwan ST, mengungkapkan alokasi pembangunan untuk Luwu Raya tidak hanya bersumber dari APBD Provinsi murni, tetapi […]

Read more
Makassar SULSEL

Pangdam XIV/Hasanuddin Tegaskan Dukungan terhadap Percepatan Pembangunan KDKMP

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti rapat lanjutan evaluasi percepatan pembangunan Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP) yang dipimpin oleh Wakil Panglima TNI Jenderal TNI Tandyo Budi Revita, S.Sos, melalui Video Conference (Vicon), bertempat di Ruang Vicon Puskodalops, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa (27/1/2026). Rapat ini membahas langkah strategis dan […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Perkuat Kolaborasi, Pangdam XIV/Hsn Terima Audiensi Disperkimtan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko menerima audiensi dari Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (Disperkimtan), yang dipimpin oleh Plt. Kepala Disperkimtan Ir. Nining Wahyuni, S.T., M.T bersama rombongan, bertempat di Ruang Tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Selasa, (27/1/2026). Audiensi ini membahas sinergi dan koordinasi antara Kodam XIV/Hasanuddin dengan […]

Read more