Pangdam XIV/Hsn Memimpin Sertijab Delapan Pejabat Kodam XIV/Hsn

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P memimpin acara Tradisi Penerimaan, Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Tradisi Pelepasan delapan pejabat di lingkungan Kodam XIV/Hasanuddin, bertempat di Balai Pertemuan Hasanuddin (BPH) Makodam, Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Rabu (1/5/2024).

Acara ini ditandai dengan penandatanganan naskah berita acara Sertijab, berita acara sumpah jabatan serta penciuman Pataka Kodam XIV/Hasanuddin, sekaligus dirangkaikan dengan penandatanganan berita acara sertijab Ketua Persit KCK oleh masing-masing Ketua Persit yang melaksanakan serah terima.

Pangdam dalam sambutannya mengatakan, bahwa alih tugas dan jabatan seperti ini sebagai upaya melengkapi dan memperluas wawasan yang lebih komprehensif, sekaligus sebagai penyegaran di satuan, sehingga diharapkan mampu meningkatkan kinerja dan mengantarkan Kodam XIV/Hasanuddin yang lebih profesional dan dicintai rakyat.

Adapun delapan pejabat yang diserah terimakan yakni Danrem 143/HO dari Brigjen TNI Ayub Akbar kepada Brigjen TNI Raden Wahyu Sugiarto, S.I.P, Pamen Ahli Bidang Hukum dan Humaniter dari Kolonel Inf Indra Kurnia, S.Sos kepada Kolonel Inf Rudi Anthonomy Rachman, Pamen Ahli Bidang Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Lingkungan Hidup dari Kolonel Inf Rudi Anthonomy Rachman kepada Kolonel Inf Indra Kurnia, S.Sos., Aslog Kasdam XIV/Hasanuddin dari Kolonel Czi Santy Karsa Tarigan, S.E., M,Si kepada Kolonel Inf Nico Reza H. Dipura, S.H, M.M.

Selanjutnya, Danpomdam XIV/Hasanuddin dari Kolonel Cpm Jefridin, S.E kepada Kolonel Cpm Imran Ilyas, S.H, M.H, Kainfolahtadam XIV/Hasanuddin dari Kolonel Inf Rafiudin Hanafi kepada Kolonel Czi Djoko Rahmanto, Danyon Zipur 8/Smg dari Letkol Czi Yuda Herizal, S.H kepada Mayor Czi Imam Subekti, S.E, M.Sc serta penerimaan tugas Kahubdam XIV/Hasanuddin kepada Letkol Cke I Gusti Ngurah S, S.E.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more