Pangdam XIV/Hsn Pimpin Ziarah Rombongan ke TMP Sultan Hasanuddin

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P didampingi Ketua Persit Kartika Candra Kirana (KCK) PD XIV/Hasanuddin Mia Bobby Rinal Makmun, memimpin ziarah rombongan dalam rangka menyambut HUT ke-67 Kodam XIV/Hasanuddin, di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sultan Hasanuddin, Kec. Somba Opu, Kab. Gowa, Jumat (31/5/2024).

Ziarah ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut HUT ke-67 Kodam XIV/Hsn, yang jatuh pada tanggal 1 Juni 2024. Ziarah diikuti oleh para Pejabat Utama (PJU) Kodam, komandan dan Kepala (Dan/Ka) satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yang berada wilayah Kota Makassar.

Pada kesempatan ini, Pangdam bersama rombongan melakukan penghormatan umum kepada arwah pahlawan kusuma bangsa, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di tugu makam, doa dan tabur bunga yang dilakukan secara simbolis oleh Pangdam XIV/Hasanuddin dan diikuti rombongan ziarah lainnya.

Melalui ziarah ini diharapkan dapat menjadi stimulan bagi warga Kodam XIV/Hasanuddin, untuk memaknai perjuangan Pahlawan kusuma bangsa dan menjadikan inspirasi dalam melanjutkan perjuangan menjaga NKRI serta menjaga nama baik Kodam XIV/Hasanuddin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Bank Mandiri Resmi Buka Livin’ Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bank Mandiri resmi membuka Livin’ Fest 2025 di Makassar, yang dipusatkan di Phinisi Point Mal, Kamis (20/11/2025). Livin’ Fest ini dalam rangka memperingati HUT ke-27 Bank Mandiri dan digelar di 10 kota besar di Indonesia, termasuk Makassar. Dan Makassar adalah kota ke – 6 bersamaan dengan Kota Balikpapan. General Manager Region CEO […]

Read more
Makassar SULSEL

Jadi Narsum pada PAPPRI Goes to Campus, Kadis Pariwisata Makassar Paparkan 17 Subsektor Ekonomi Kreatif

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Kota Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin, hadir sebagai narasumber pada PAPPRI Goes to Campus yang berlangsung di Gedung Arsjad Rasyid, Universitas Hasanuddin, Rabu (19/11/2025). Dalam kegiatan yang mengusung tema “Membangun Generasi Musik Masa Depan” ini, Kadis Pariwisata menyampaikan gambaran komprehensif mengenai 17 subsektor ekonomi kreatif yang menjadi landasan pengembangan […]

Read more
Makassar SULSEL

Dorong Transformasi Digital Parkir, Munafri-Aliyah Bagikan Smartphone ke Jukir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menyerahkan enam unit smartphone kepada juru parkir (jukir) pengguna QRIS Perumda Parkir Makassar Raya. Penyerahan smartphone berlangsung di area Pasar Baru, Jalan W.R. Supratman, disaksikan Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Selatan, Ricky Satria, dan Direktur Utama Perumda […]

Read more