Pansus RPJMD Sinkronkan Naskah dengan Program Walikota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pansus Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) DPRD Kota Makassar kembali melakukan pembahasan terhadap naskah dan dokumen yang dituangkan dalam perda tersebut, Senin (2/8/2021) di Ruang Rapat Badan Anggaran DPRD Makassar.

Rapat dipimpin Ketua Pansus RPJMD DPRD Kota Makassar Abd. Wahab Tahir dengan menghadirkan tim penyusun naskah bersama tim ahli Ranperda tersebut.

Sejumlah pertanyaan yang dilontarkan Anggota Pansus pada rapat yang lalu, kali ini dijawab melalui Tim Penyusun RPJMD pemerintah Kota Makassar. Pertanyaan tersebut merupakan perwujudan kegiatan secara teknis dari program-program yang ada di visi-misi Walikota Makassar.

Seperti yang dikemukakan Ketua Pansus RPJMD DPRD Kota Makassar Abd. Wahab Tahir, bahwa sebelum memasuki pembahasan secara substansi, pihaknya mendengar sejumlah jawaban walikota atas tanggapan ahli.

“Ini penting supaya menambah kreatifitas dan keanekaragaman berpikir, maka dari itu, izinkan kami melakukan uji publik terhadap seluruh dokumen dan naskah yang disadarkan pemerintah kota,” pungkasnya.

Menurutnya, RPJMD ini harus terus dilakukan sinkronisasi dengan visi-misi walikota Makassar. Tidak hanya melakukan percepatan yang memungkinkan adanya ketidakmampuan SKPD terkait untuk melakukan.

“Kita sudah ada visi misi yang kita ambil dan kita lakukan sinkronisasi, kalau perlu ada perubahan, yang penting subtansi jangan berubah walaupun memang kami perlu ada adaptasi dengan keadaan,” terangnya.

Wahab Tahir juga menyampaikan, rapat ini diskrosing hingga Kamis mendatang dengan menghadirkan seluruh stakeholder dan NJO yang ahli dibidangnya, pemerhati pemerintahan.

“Hari Kamis kita akan undang NJO, mohon kehadirannya sebagai pemerhari pemerintahan,” tutupnya. (Hms)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Organisasi Media Sulsel Gelar Dialog Dampak Efiensi Anggaran, Anggota Komisi I Siap Perjuangkan ke Pusat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Diskusi serial bertajuk “Dampak Efisiensi Anggaran terhadap Media” yang digelar di acara Ramadan Project Fest, Makassar by hn.event, menghadirkan berbagai pandangan dari tokoh media dan pejabat mengenai kebijakan efisiensi anggaran dan dampaknya terhadap industri pers. Serial diskusi digelar, Jumat (14/3/2025) sore ini di Jalan Toddopuli Raya Timur dengan moderator Tenri Burhan. Salah […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Makassar Menggelar Musrembang RKPD Kota Makassar tahun 2026

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bappeda Kota Makassar menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) RKPD Kota Makassar tahun 2026 di Hotel Claro Makassar, Kamis (13 Maret 2025). Forum ini dibuka oleh Walikota Makassar Munafri Arifuddin, yang juga dihadiri Wakil Walikota Makassar Aliyah Mustika, Pj Sekretaris Daerah Irwan Adnan, Staf Ahli Walikota, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah A. Zulkifly, […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Evaluasi Kinerja BUMD, Minta Laporan dan Perbaikan Sistem

MAKASSAR, EDELWEISNES.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menggelar rapat koordinasi dengan jajaran Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) dan Tim Transisi MULIA di Ruang Sipakalebbi, Balai Kota Makassar, Jumat (14/3/2025). Dalam pertemuan ini, Munafri menekankan pentingnya evaluasi menyeluruh terhadap alur operasional serta kinerja perusahaan daerah. “Banyak persoalan yang harus segera diselesaikan. Kita perlu melihat bagaimana […]

Read more