TORAJA UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka Percepatan Penyaluran Cadangan Beras Pemerintah melalui Bantuan pangan, Pemerintah Kabupaten Toraja Utara Bersama Bulog Cabang Toraja melaksanakan Kegiatan Pelepasan/Penyaluran Bantuan Pangan secara simbolis dan serentak diseluruh Kabupaten/Kota se-sulawesi Selatan pada Rabu )7 Februari 2024) bertempat di Gudang Bulog.
Kegiatan ini terlaksana atas koordinasi Dinas ketahan pangan dan perikanan kabupaten Toraja Utara bersamadengan pihak Pimpinan cabang BULOG Toraja.
Wakil Bupati Toraja Utara Frederik Victor Palimbong, S.T,M.Ak yang didampingi Dandim 1414 Tana Toraja Letkol ARM Bani Kelana Sepang, Sekretaris Daerah Toraja Utara Salvius Pasang,S.P.,M.P melepas secara langsung 2 (dua unit) kendaraan angkutan beras dan memeberikan secara simbolik kepada 20 (dua puluh) orang KPM (Kelompok Penerima Manfaat).
Kegiatan disaksikan langsung oleh Bapak Wakapolri RI dan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan beserta unsur Forkopinda Sulawesi Selatan secara Hybrid, secara virtual melalui zoom.
Turut hadir dalam kegiatan ini Asisten II Sekretaris daerah, Kepala Dinas Ketapang dan Perikanan, Kepala Dinas Kominfo-SP, Camat Tondon, Kepala Gudang Bulog Cabang Toraja dan peserta pemenerima manfaat. (*)