Pemkot Gelar Workshop Dokumentasi BLUD, Jelang Pembentukan BLUD PALD Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, M. Ansar, secara resmi membuka workshop pembahasan dokumentasi BLUD (Badan Layanan Umum Daerah) dalam rangka persiapan pembentukan BLUD PALD di Kota Makassar. 

Workshop digelar bekerja sama dengan USAID IUWASH Plus, bersama Dinas PU Kota Makassar, di Hotel Claro, Kamis (26/8/2021).

Sekda Kota Makassar, M. Ansar menyampaikan apresiasinya kepada USAID IUWASH Plus, yang telah mendampingi Kota Makassar dalam pembangunan IPAL di Kota Makassar.

“Suatu kota dikatakan maju, apabila memiliki sanitasi yang baik. Sanitasi menjadi salah satu indikator kemajuan sebuah kota. Adanya sanitasi yang baik, maka tingkat kesehatan masyarakat juga meningkat,” ujarnya.

Menurutnya, saat ini, Makassar telah melakukan banyak lompatan-lompatan terkait perbaikan sanitasi, seperti halnya IPAL Losari yang saat ini melayani 6 kecamatan yang ada di Kota Makassar. 

“Bahkan dapat dikatakan sistem IPAL di lokasi merupakan IPAL tercanggih skala Indonesia,” ungkapnya.

Kepala Dinas PU Kota Makassar, Hamka, hadir pula  menyampaikan harapannya, agar workshop yang digelar hari ini, dapat memberikan masukan untuk melengkapi dokumen demi kinerja yang lebih baik, 

Ini sebagai bentuk persiapan UPT PAL, menuju BLUD PALD, sehingga pelayanan kepada masyarakat dapat lebih baik lagi,” ucap Hamka.

Sementara itu, Lead Comp 2 Institutional Aspen USAID IUWASH Plus, Sofyan Iskandar, menyampaikan bahwa  Makassar, bersama Bekasi, dan Gresik akan menjadi percontohan bagi daerah-daerah lainnya, khususnya untuk penanganan sanitasi, dan berharap dapat segera terbentuk BLUD PALD, sehingga pengelolaan limbah domestik lebih komprehensif dari sisi teknik dan manajemen.

“UPT PAL Dinas PU sudah ada sejak 10 tahun lalu, dan sudah layak ditingkatkan, statusnya menjadi BLUD PALD Kota Makassar,” ungkapnya. (Hid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pjs Wali Kota Makassar Pimpin Rakor Fasilitasi dan Distribusi Logistik Pilkada 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi dan Pengamanan Distribusi Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Makassar, Ketua Bawaslu Kota Makassar, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, serta pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar dzikir dan doa bersama untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif. Kegiatan berlangsung pada Jumat (22 November 2024), di Masjid Syuhada 45 Polda Sulsel, dengan dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more