Pemkot Makassar Kekurangan Lahan 1,7 Ha untuk Bangun PLTSA

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Menindaklanjuti hasil pertemuan dengan pihak Kementerian Koordinator Kemaritiman terkait pelaksana proyek pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSA), Sekretaris Kota (Sekkot) Makassar, M.Ansar mengadakan rapat koordinasi.

Rapat koordinasi dihadiri oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Rusmayani Majid, Camat Manggala Syahruddin dan dinas terkait lainnya, di Ruang Rapat Sekda Kota Makassar, Balaikota, Senin (27/5/19).

Ansar mengatakan, Rakor membicarakan ketersediaan lahan yang akan digunakan untuk mengeksekusi proyek PLTSA tersebut.

“Sekarang itu jalannya sudah ada, selain jalan yang dulu ada di TPA Antang. Nanti itu jalannya yang akan menuju tempat PLTSA. Kita harus mempersiapkan sebelum tim soundingnya datang meninjau usai lebaran,” ucap Ansar.

Namun, ia mengaku hingga saat ini pihaknya masih kekurangan lahan sebanyak 1,7 Ha dari total yang harusnya disiapkan sebanyak 4 Ha.

“Memang tidak mudah. Anggaran pun harus ada. Tapi ini tetap harus berjalan dan dipersiapkan. Biar bagaimana proses pengadaan lahan harus ada. Jangan tunggu anggaran dulu baru di eksekusi, bisa -bisa kita telat sebelum tim mereka datang,” ungkapnya.

Ansar menambahkan proyek PLTSA ini merupakan hasil pre feasibility study yang sudah dilakukan di Kota Makassar pada tahun 2018 lalu oleh perwakilan dari KECC Korea.

Menurutnya, pihak Korea telah sepakat memilih Kota Makassar sebagai tempat pengembangan proyek Pembangkit Listrik Tenaga Sampah (PLTSA) karena dianggap telah memiliki sistem pengelolaan sampah yang berjalan baik.

Salah satunya berkat bank sampah, ditambah masyarakat yang aktif terhadap pengolahan sampah. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Nilai Smart City Kota Makassar 2024 Naik, Kadiskominfo: Bukti Komitmen pada Teknologi Berkelanjutan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Kota Makassar berhasil mencatatkan nilai Smart City 3,64 dalam evaluasi tahap II program Gerakan Menuju Kota Cerdas (Smart City) 2024 yang diinisiasi oleh Kementerian Komunikasi dan Digital RI. Evaluasi ini mencakup lima dimensi utama, yaitu kondisi awal program (baseline), keluaran (output), hasil yang diperoleh (outcome), dampak pada masyarakat (impact), dan keberlanjutan […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Terpilih Secara Aklamasi, Anggota DPRD Sulsel Hamzah Hamid Pimpin Percasi Sulsel Periode 2024-2028

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Sulsel Hamzah Hamid terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sulsel periode 2024-2028 pada musyawarah provinsi (Musrprov) Percasi Sulsel, yang dihadiri sejumlah pengurus kabupaten dan kota, di Hotel Grand Imawan, pada Minggu (22/12/2024). Didin Halim selaku ketua panitia mengungkapkan, Musprov Percasi Sulsel berjalan lancar, aman dan terkendali. […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebagai bentuk tanggap darurat atas banjir yang melanda sejumlah Kabupaten di wilayah Sulawesi Selatan, jajaran Kodam XIV/Hasanuddin mengerahkan personel dan bantuan materiil untuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat terdampak banjir, Minggu (22/12/2024). Banjir ini disebabkan oleh curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV/Hasanuddin, Letkol Arm Gatot Awan […]

Read more