Pemprov Sulsel Mulai Cairkan THR ASN, Totalnya Rp138 Miliar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) mengucurkan dana sebesar Rp138 miliar untuk pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di lingkup Pemerintah Provinsi Sulsel.

Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sulsel, Salehuddin menyampaikan, pembayaran THR bagi ASN Pemprov Sulsel mulai dicairkan sejak, Selasa (2 April 2024).

“Tahun ini, Pemprov Sulsel siapkan sekitar Rp138 miliar untuk pembayaran THR bagi ASN. Mulai kemarin sudah ada dicairkan,” kata Salehuddin, Rabu (3 April 2024).

Salehuddin mengaku, tunjangan hari raya tersebut dapat dicairkan apabila para perangkat daerah telah memenuhi kelengkapan berkas pencairannya.

“Dengan syarat, perangkat daerah mengajukan SPM. (Kemarin) yang masuk SPM nya hingga jam dua sudah dicairkan, setelah dari itu baru dicairkan hari ini. Jadi diharapkan kelengkapan administrasi dari perangkat daerah masing-masing,” jelasnya.

Ia menambahkan, agar para perangkat daerah dapat menggunakan THR dengan bijak.

“Terkait dengan THR ini kan butuh perputaran uang di masyarakat, jadi (harapan kita) putar semaksimal mungkin. Tapi harus bijak belanjanya, jangan sampai nanti betul-betul kembali nol,” pesannya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Aliyah Mustika Ilham Apresiasi Kegiatan Sosial DPD Amphuri di Bandara Sultan Hasanuddin

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, secara resmi membuka acara pembagian bingkisan kepada Petugas Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, yang diselenggarakan oleh DPD Asosiasi Muslim Penyelenggara Haji dan Umrah Republik Indonesia (Amphuri) Sulampua, Senin (24/3/2025). Acara ini berlangsung di Terminal Utama Keberangkatan Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, yang mengusung tema “Berbagi Kebahagiaan di […]

Read more
Makassar SULSEL

KAHMI Makassar Salurkan Bantuan Sembako untuk Dhuafa dan Panti Asuhan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, Majelis Daerah (MD) Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) Kota Makassar menggelar aksi sosial dengan membagikan puluhan paket sembako kepada warga kurang mampu menjelang sahur dan ke Panti Asuhan Mawadah. Kegiatan ini menyasar masyarakat prasejahtera, seperti penyapu jalan, tukang becak, anak jalanan, serta kaum dhuafa […]

Read more
SULSEL Wajo

Bupati Wajo Harapkan Program Baznas Lebih Terstruktur dan Tepat Sasaran

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Bupati Wajo, H.A. Rosman menekankan pentingnya perencanaan program Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Wajo yang lebih terstruktur dan matang. Ia berharap seluruh program Baznas untuk tahun-tahun mendatang dapat disampaikan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo setidaknya 3-4 bulan sebelum Ramadan. “Saya harapkan agar 3-4 bulan sebelum Ramadan, semua program Baznas sudah kami terima. […]

Read more