Peringati 1 Muharam 1444 H, Polres Gowa Berbagi ke Panti Asuhan Mustaqinah

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menggelar peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 Hijriah.

Acara tersebut mengusung tema “Dengan Semangat Tahun Baru Islam 1444 Hijriah Kita Tingkatkan Iman dan Kinerja Guna Mewujudkan Polri yang Presisi untuk Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh”.

Kegiatan dihadiri Wakapolres Gowa Kompol Soma Miharja, S.Sos mewakili Kapolres Gowa, PJU Polres Gowa dan personel Polres Gowa serta Staf dan para anak panti asuhan Mustaqinah.

Peringatan Tahun Baru Islam tersebut menghadirkan penceramah Ustadz Jusriadi Gama, S.Pdi, M.Pdi yang dilaksanakan di Aula Endra Dharmalaksana Polres Gowa, Kamis (4/8/2022).

Wakapolres Gowa Kompol Soma Miharja, dalam sambutannya mengatakan, dengan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 H / 2022 M mari tingkatkan iman dan taqwa serta meningkatkan kinerja dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat untuk mewujudkan Polri yang presisi menuju Indonesia tangguh Indonesia tumbuh.

“Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharam 1444 H ini, kita jadikan sebagai momentum untuk lebih meningkatkan kinerja Polri, khususnya Polres Gowa untuk meningkatkan kinerja dalam melayani, melindungi dan mengayomi masyarakat dengan sepenuh hati,” ujarnya.

Dia menambahkan, perlu berpedoman tahun yang lalu sudah dilewati. Yang paling terpenting dan utama sekali, harus mampu melakukan koreksi diri, apa saja yang sudah dilakukan pada tahun sebelumnya.

“Mari kita meningkatkan hal-hal yang baik, yang belum baik untuk bisa kita ubah pada tahun ini, serta manfaatkan akal untuk ke arah yang lebih baik lagi, sebagai rasa syukur kita memanfaatkan akal tersebut,” ucapnya.

Usai kegiatan Wakapolres Gowa Kompol Soma Miharja memberikan tali asih kepada anak dan pengurus Panti Asuhan Mustaqinah.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Legislator Makassar Andi Odhika Cakra Satriawan Lakukan Reses di Tiga Tempat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Odhika Cakra Satriawan, kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangka reses masa persidangan kedua tahun sidang 2024/2025, Rabu (12/3/2025). Legislator dari Fraksi NasDem Makassar ini menggelar reses di tiga titik sekaligus yang tersebar di Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar yang merupakan daerah pemilihannya. Tiga titik lokasi tersebut […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Rakor Bersama Pejabat Sekretariat Daerah, Bahas Keseragaman dan Ketertiban OPD

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan Sekretariat Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Wali Kota, pada Rabu (12/3/2025). Dalam pertemuan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dan membangun pola komunikasi serta alur koordinasi yang jelas di lingkungan pemerintahan. “Pekerjaan kita semua […]

Read more