Peringati HUT ke -21, DWP Sulsel Gelar Webinar Bahas Pendidikan dan Era Digital

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar acara puncak peringatan HUT Dharma Wanita Persatuan yang ke-21, Senin (21/12/2020).

Acara yang diselenggarakan di Aula Dinas PUTR Provinsi Sulawesi Selatan ini mengusung tema “Peran Dharma Wanita Persatuan Dalam Pemberdayaan Perempuan di Era Digital untuk Mendukung Terwujudnya Ketahanan Keluarga Indonesia.”

Puncak peringatan ulang tahun DWP ini juga dirangkaikan dengan seminar online (Webinar) melalui aplikasi zoom meeting, mengambil tema “Peran Pendidikan Keluarga Dalam Mengurangi Dampak Pandemi”. Hadir sebagai narasumber Kepala Dinas Pendidikan, Prof. Muh Jufri.

Sementara materi Beradaptasi dengan Era Digitalisasi dibawakan oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Malik Faisal.

Dalam sambutannya, Ketua DWP Provinsi Sulawesi Selatan, Sri Rejeki Hayat mengatakan, dua tema webinar ini disesuaikan dengan keadaan masyarakat dalam masa pandemi Covid 19.

“Pemilihan tema webinar ini sangat relevan dengan kondisi masyarakat di tengah pandemi Covid-19 yang berkepanjangangan,” katanya.

Sri Rejeki Hayat berharap seluruh undangan dapat mengikuti webinar dengan penuh perhatian dan mendapatkan ilmu yang bermanfaat dari materi yang diberikan.

“Saya berharap materi dari narasumber dapat memberikan pencerahan dan cara cerdas kepada ibu-ibu DWP dalam menyikapi kondisi ini,” jelasnya.

Turut hadir secara virtual, Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Abdul Hayat, selaku Dewan Penasihat DWP Provinsi Sulawesi Selatan, Ketua I DPW Pusat, Suyani Agung Kuswandono, Pengurus DWP Provinsi Sulsel, Ketua DWP Unit Kerja Provinsi Sulsel, dan Ketua DWP Kab/Kota se Sulawesi Selatan. (hms)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Legislator Makassar Andi Odhika Cakra Satriawan Lakukan Reses di Tiga Tempat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Odhika Cakra Satriawan, kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangka reses masa persidangan kedua tahun sidang 2024/2025, Rabu (12/3/2025). Legislator dari Fraksi NasDem Makassar ini menggelar reses di tiga titik sekaligus yang tersebar di Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar yang merupakan daerah pemilihannya. Tiga titik lokasi tersebut […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Rakor Bersama Pejabat Sekretariat Daerah, Bahas Keseragaman dan Ketertiban OPD

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan Sekretariat Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Wali Kota, pada Rabu (12/3/2025). Dalam pertemuan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dan membangun pola komunikasi serta alur koordinasi yang jelas di lingkungan pemerintahan. “Pekerjaan kita semua […]

Read more