Perpustakaan Barito Utara Studi Tiru di Perpustakaan Makassar, Sejumlah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Rombongan dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Barito Utara, Provinsi Kalimantan Tengah berkunjung ke Dinas Perpustakaan Makassar. Rombongan berjumlah 7 orang yang dipimpin oleh Kabid Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca, Rafii Hamdi diterima oleh Sekretaris Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Andi Mappanyukki, Kabid Layanan, Alih Media & TI Perpustakaan, Bau Ismail Datu Sawa di ruang baca Gedung Fasilitas Layanan Perpustakaan Umum Kota Makassar, Jum’at (24/11/2023).

Selain itu, Andi Mappanyuki juga didampingi beberapa Pustakawan, diantaranya Pustakawan dan Inovator Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Tulus Wulan Juni.

Menurut Kabid Perpustakaan Barito Utara, Rafii Hamdi, kunjungannya ke Perpustakaan Kota Makassar terkait ingin belajar atau study tiru dalam rangka memperkuat program dan kegiatan yang telah dilaksanakan di Perpustakaan Barito Utara.

“Kunjungan kami ingin belajar di Perpustakaan Kota Makassar untuk menambah dan melengkapi program dan kegiatan di perpustakaan, termasuk inovasinya. Sebelumnya saya bertanya ke Perpustakaan Nasional, dimana saya bisa belajar untuk pengembangan perpustakaan dan budaya baca, dan mereka mengarahkan ke beberapa perpustakaan dan salah satunya ke Dinas Perpustakaan Kota Makassar, ” ungkap Rafii Hamdi.

Sekretaris Dinas Perpustakaan Kota Makassar atau yang akrab disapa Andi Ukki, mewakili Pelaksana Tugas Dinas Perpustakaan Kota Makassar menyambut hangat dan mengapresiasi upaya dan langkah Kabid Pengembangan Perpustakaan dan Pembudayaan Gemar Membaca Kabupaten Barito Utara.

“Terima kasih banyak atas kunjungannya Pak Kabid bersama rombongan, kunjungan ini sangat baik sebagai upaya silaturahmi dan sharing praktek baik dalam pengembangan perpustakaan dan gemar membaca. Inovasi kami banyak dan silahkan nanti berkoordinasi dengan pustakawan kami, sehingga nanti dapat diadopsi sesuai kondisi lingkungan disana,” tetang Andi Ukki.

Kabid Pengembangan Perpustakaan Barito Utara selain memboyong beberapa Pustakawan, juga mengajak Kabid Kearsipan, Prisnamilda dan Analisis Kebijakan, Endrat Sri Muniarti untuk melihat dari dekat program dan kegiatan Dinas Perpustakaan Kota Makassar.

Pustakawan Ahli Muda Barito Utara, Ratna Yanti & Fitriati berkonsultasi dan meminta penjelasan kepada Pustakawan Dinas Perpustakaan Kota Makassar, Tulus Wulan Juni terkait keterlibatan masyarakat di perpustakaan, dan program serta inovasi di Dinas Perpustakaan Kota Makassar. Pustakawan Barito Utara yang menerima penjelasan akhirnya tertarik dan akan mengadopsi kegiatan Perpustakaan Kota Makassar di Perpustakaan Barito Utara. (TWJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Tinjau Lahan Alternatif Pekuburan di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meninjau lokasi lahan alternatif yang direncanakan menjadi area pekuburan baru bagi masyarakat Kota Makassar di Desa Benteng Gajah, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, Minggu (16/11/2025). Peninjauan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi atas semakin terbatasnya kapasitas pekuburan di Kota Makassar. Munafri mengatakan bahwa pemerintah perlu menyiapkan alternatif lahan agar […]

Read more
Makassar SULSEL

Bakal Gelar Raker, IKA Fakultas Hukum Unhas ’87 Mantapkan Organisasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (Unhas) Angatan ’87 terus memantapkan rencana memperkuat kelembagaan organisasi agar punya program yang terukur, berdampak pada alumni dan masyarakat, juga berkelanjutan. Aspek yang bertalian dengan kelembagaan organisasi IKA Fakultas Hukum Unhas Angatan ’87 ini akan dibicarakan dalam Rapat Kerja (Raker) yang direncanakan berlangsung pada […]

Read more
Makassar SULSEL

Pasca Dilantik, Ketua JMSI Sulsel Teken MoU dengan REI, Adwindo dan Gekrafnas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Usai dilantik, Pengurus Daerah atau Pengda Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulsel langsung meneken nota kesepahaman atau MoU dengan 3 institusi dalam rangka kolaborasi penguatan kemandirian ekonomi. MoU itu diteken langsung Ketua Pengda JMSI Sulsel Ilham Husen di sela – sela pelantikan JMSI Sulsel periode 2025-2030 di Ballroom Phinisi, Hotel Claro Makassar, […]

Read more