Pimpinan dan Staf Dispora Sulsel Sisihkan TPP untuk Donasi Covid – 19

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Gubernur Sulawesi Selatan, Prof HM Nurdin Abdullah, menerima secara langsung bantuan dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulsel untuk korban Covid-19 dan juga yang terdampak. Bantuan ini dari seluruh jajaran dan staf Dispora Sulsel yang dihimpun dari sebagian Tunjangan Penghasilan Pegawai (TPP).

“Ini dari donasi seluruh pimpinan dan jajaran staf Dispora yang kita himpun setelah mereka menerima TPP bulan Februari. Ini TPP yang kami terima, kita imbau kepada teman-teman menyikapi kondisi terkait yang terjadi saat ini. Mereka menyisihkan untuk berdonasi,” kata Kadispora Sulsel, Andi Arwin Azis, Jumat, 24 April 2020.

Bantuan yang diberikan dalam bentuk sembako, beras, minyak goreng, deterjen dan sabun cuci piring.

Arwin menyebutkan, donasi ini pada prinsipnya sebagai bentuk rasa keprihatinan dengan adanya pandemi Covid-19 yang berdampak pada segala aspek.

“Termasuk aspek perekonomian masyarakat, dimana masyarakat kita banyak kehilangan pekerjaan kemudian yang paling penting, masyarakat terdampak ini dapat diringankan bebannya menghadapi bulan suci Ramadhan ini,” ucapnya.

Sementara, Nurdin Abdullah berharap pandemi Covid – 19 ini dapat dilalui dengan penuh kesabaran dan kekuatan serta kesehatan.

“Semoga di bulan yang penuh rahmat ini, di tengah kondisi bangsa yang sedang menghadapi ujian yang sangat berat, semoga kita senantiasa diberikan kesehatan, kesabaran dan kekuatan untuk menghadapi masa sulit seperti ini,” harapnya. (*)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Terpilih Secara Aklamasi, Anggota DPRD Sulsel Hamzah Hamid Pimpin Percasi Sulsel Periode 2024-2028

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Sulsel Hamzah Hamid terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Sulsel periode 2024-2028 pada musyawarah provinsi (Musrprov) Percasi Sulsel, yang dihadiri sejumlah pengurus kabupaten dan kota, di Hotel Grand Imawan, pada Minggu (22/12/2024). Didin Halim selaku ketua panitia mengungkapkan, Musprov Percasi Sulsel berjalan lancar, aman dan terkendali. […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Jajaran Kodam XIV/Hsn di Wilayah Sulsel Berikan Bantuan kepada Korban Banjir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebagai bentuk tanggap darurat atas banjir yang melanda sejumlah Kabupaten di wilayah Sulawesi Selatan, jajaran Kodam XIV/Hasanuddin mengerahkan personel dan bantuan materiil untuk memberikan bantuan langsung kepada masyarakat terdampak banjir, Minggu (22/12/2024). Banjir ini disebabkan oleh curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) XIV/Hasanuddin, Letkol Arm Gatot Awan […]

Read more
Makassar SULSEL

Indira Yusuf Ismail Perkuat Solidaritas dan Kekompakan TP PKK Kota Makassar lewat Family Gathering

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – TP PKK Kota Makassar menggelar acara Family Gathering, di Hotel Gammara, Minggu (22/10/2024). Acara ini dihadiri oleh seluruh tim penggerak dari tingkat kota, kecamatan dan kelurahan. Ketua TP PKK Kota Makassar, Indira Yusuf Ismail menyampaikan, acara ini merupakan bagian dari upaya TP PKK Kota Makassar memperkuat kekompakan dan membangun kebersamaan di antara […]

Read more