Pj Sekda Irwan Adnan Tekankan Sinkronisasi dan Harmoni OPD Demi Sukseskan RPJMD Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Makassar, Irwan Adnan, turut menghadiri Orientasi Dokumen Perencanaan Pembangunan Daerah (RPJMD) Kota Makassar dan Renstra Perangkat Daerah Tahun 2025-2029 di Hotel Aston, Senin (24/2/2025).

Kegiatan yang dibuka secara resmi oleh Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, bertujuan untuk menyelaraskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan Rencana Strategis (Renstra) Perangkat Daerah dengan visi-misi pemerintahan Mulia.

Kegiatan orientasi ini menjadi langkah awal dalam menyusun kebijakan pembangunan daerah yang berpihak pada rakyat, sejalan dengan janji politik dan komitmen Mulia untuk menghadirkan perubahan positif bagi Kota Makassar.

Dalam kesempatan tersebut, Irwan Adnan menekankan pentingnya kolaborasi antara seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) demi memastikan RPJMD tidak hanya menjadi dokumen formalitas, tetapi benar-benar menjadi pedoman nyata dalam pembangunan Kota Makassar.

Menurut Irwan Adnan, RPJMD dan Renstra ini adalah landasan utama pembangunan lima tahun ke depan. Sehingga, penting untuk memahami bahwa perencanaan ini bukan sekadar kewajiban administratif melainkan Komitmen.

“Ini adalah komitmen kepada masyarakat Kota Makassar. Kolaborasi dan sinergi antar perangkat daerah menjadi kunci agar visi-misi Mulia dapat terwujud,” kata Irwan Adnan.

Untuk itu, OPD harus proaktif dalam mendukung kebijakan tersebut agar manfaatnya bisa segera dirasakan oleh warga. Irwan Adnan juga menegaskan pentingnya sinkronisasi dan harmoni dalam setiap langkah OPD

Menurutnya, seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) harus selaras dengan visi-misi Wali Kota, agar arah pembangunan berjalan seiring dan terukur.

Irwan Adnan juga mengingatkan agar kolaborasi tersebut tetap mempertimbangkan program-program prioritas pemerintah pusat, sehingga kebijakan lokal dan nasional bisa saling menguatkan demi kesejahteraan masyarakat Kota Makassar.

“Kita harus sinkron dan harmoni. Jadi program SKPD semua sejalan dengan apa yang diinginkan di visi misi bapak Wali Kota. Tentu juga tetap mengedepankan program pemerintah pusat,” tutupnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Jaga Stok dan Distribusi, Satgas Pangan Polda Sulsel Gencar Pantau Selama Ramadhan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menjaga pasokan dan distribusi tetap terjaga, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sulawesi Selatan terus mengintensifkan monitoring dan pengawasan terhadap ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok (Bapok) selama bulan suci Ramadhan 2025. Langkah ini dilakukan guna memastikan stok pangan tetap aman dan harga tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang, […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more