PKK Sulsel dan Jabar Sharing Inovasi, Gubernur Andi Sudirman: Upaya Optimalisasi Peran

BANDUNG, EDELWEISNEWS.COM  -Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman dan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Provinsi Sulawesi Selatan, Naoemi Octarina berada di Jawa Barat dalam rangka kunjungan kerja (kunker).

Ketua TP PKK Naoemi Octarina kunker sekaligus study banding ke Kota Bandung di Gedung Tim PKK Jawa Barat. Tujuannya, agar Sulsel dapat mengembangankan atau mengadopsi salah satu inovasi program-program yang ada di Jawa Barat yang dapat diselaraskan dengan Provinsi Sulawesi Selatan.

Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, bahwa sharing dan inovasi ini penting untuk mengawali kerja di tahun 2023 ini.

“Sharing pengalaman dan inovasi antara kedua Tim PKK Provinsi dalam inovasi menjadi penting untuk mengawali 2023, dalam optimalisasi peran PKK bersama dalam penanganan isu terkait ibu dan anak serta isu lainnya yang diamanatkan kepada TP PKK Sulsel,” sebutnya, Kamis (12/1/2023).

Diketahui, Provinsi Jawa Barat sendiri memiliki kader PKK paling banyak, dengan memiliki 27 kabupaten/kota, 5.912 desa dan 627 kecamatan.

Beberapa target diantaranya, bagaimana meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dari kelembagaan SDM PKK Sulsel dengan melihat contoh sukses yang ada di Jawa Barat.

Adapun PKK Sulsel saat ini telah melakukan inovasi dan strategi dalam operasional sepuluh program PKK yang salah satunya adalah PKK remaja, bantuan khusus kepada 24 kabupaten/kota untuk penurunan stunting. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

SULSEL Takalar

Kasal Dukung Kerja Sama Lantamal VI dengan Pemkab Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E, M.M, M.Tr.Opsla., melaksanakan kunjungan kerja ke Pemerintah Kabupaten Takalar, Sabtu (19/4/2025). Kasal diterima langsung Bupati Takalar Ir. Muhammad Firdaus Dg. Manye bertempat di Rujab Bupati Takalar. Kunjungan ini merupakan kunjungan silaturahmi sekaligus rangkaian Kunjungan Kerja Kasal untuk meninjau lahan Ketahanan Pangan […]

Read more
Makassar SULSEL

Aliyah Mustika Ilham Ajak ASITA Sulsel Dukung Makassar Creative Hub

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menggelar acara Halalbihalal bersama pengurus dan anggota DPD ASITA Sulawesi Selatan (Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia) di Rumah Jabatan Wakil Wali Kota Makassar, Kompleks PDAM, Jumat (18/4/2025). Acara yang mengusung tema “Memperkuat Ukhuwah dan Semangat Kebersamaan” ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi pasca-Idulfitri, sekaligus […]

Read more
Makassar SULSEL

Kunker di Sulsel, Wali Kota Makassar Jemput KSAL Muhammad Ali di Lanud Sultan Hasanuddin

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin ikut menjemput Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali di Pangkalan TNI Angkatan Udara Sultan Hasanuddin, Jumat (18/4/2025) malam. KSAL Muhammad Ali didamingi sang istri Fera Muhammad Ali beserta rombongan tiba di Pangkalan TNI Angkatan Udara Sultan Hasanuddin menggunakan Pesawat Boeing A-7305 dengan rute HLM-HND. […]

Read more