Plt Gubernur Sulsel Berbaur Bersama Pengungsi di Pulau Bonerate Selayar

SELAYAR, EDELWEISNEWS.COM – Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman berinteraksi dengan para pengungsi di Pulau Bonerate, Kecamatan Pasimarannu, Kabupaten Kepulauan Selayar, Minggu (19/12/2021).

Bahkan dengan mengendarai motor, ia bersama rombongan berkeliling sekitar satu jam untuk meninjau titik terdampak di Kecamatan Pasimarannu.

Seperti yang terjadi di salah satu lokasi pengungsian di Desa Lamantu. Andi Sudirman tampak akrab berbincang bersama pengungsi, baik orang dewasa, bahkan anak-anak.

Melihat pengungsi yang sedang duduk beralaskan plastik, Andi Sudirman pun menghampiri. Ia bahkan duduk di jalanan bebatuan, serta memberikan semangat kepada masyarakat untuk tetap sabar atas cobaan musibah yang terjadi.

Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, yang terpenting bagaimana untuk pemenuhan bantuan, termasuk untuk trauma healing dan untuk pemulihan bagi rumah yang rusak akibat gempa.

Kehadirannya pun disambut hangat masyarakat. Apalagi lokasinya terbilang jauh atau pulau yang berada di luar Kota Benteng, Selayar.

Mewakili warga, Camat Pasimarannu, Samsil, mengaku sangat antusias dan berterima kasih atas kedatangan Plt Gubernur, yang telah meluangkan waktu untuk melihat keadaan warga yang terdampak gempa.

Diketahui, gempa dengan magnitudo 7,4 yang mengguncang Laut Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa, 14 Desember 2021 berdampak di Kabupaten Kepulauan Selayar. Akibat gempa itu, ratusan rumah, rumah ibadah, sekolah dan infrastruktur lainnya mengalami kerusakan. Ada empat kecamatan yang terdampak atas gempa tersebut. Yakni Kecamatan Takabonerate, Pasilambena, Pasimarannu, dan Kecamatan Passimasunggu. (Hm)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Alumni Australia asal Makassar Dr. Muhammad Roem Raih Emerging Leader Award dari KonsulatJenderal Australia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kiprah dan dedikasi putra daerah Makassar di kancah internasional kembali mendapat pengakuan. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar, Dr. Muhammad Roem, S.STP., M.Si dinobatkan sebagai Winner of the Emerging Leader Award oleh Konsulat Jenderal Australia. Dr. Muhammad Roem adalah alumni Australia asal Makassar, kini meraih Emerging Leader Award. Penghargaan tersebut […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Jalan Sehat PSI Sulsel Berhadiah Rumah, Mobil dan Motor, Diramaikan Tabola Bale sebagai Guest Start

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan mengajak masyarakat untuk menghadiri Jalan Sehat PSI Sulsel yang akan digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar, pada Minggu, 1 Februari 2026, mulai pukul 06.00 WITA. Kegiatan ini terbuka untuk umum dan menjadi ajang olahraga bersama, silaturahmi, sekaligus hiburan bagi warga. Peserta jalan sehat juga berpeluang membawa […]

Read more
Luwu Utara SULSEL

Tuntut Percepatan Pemekaran, Warga Mappedeceng Desak Pemerintah Tetapkan Provinsi Luwu Raya

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS COM – Masyarakat Tana Luwu kembali mendesak pemerintah pusat dan DPR RI agar segera mempercepat pembentukan Provinsi Luwu Raya. Pemekaran wilayah tersebut dinilai sebagai kebutuhan mendesak untuk menjawab ketimpangan pembangunan, memperpendek rentang kendali pemerintahan, serta menghadirkan keadilan administratif bagi warga di wilayah utara Sulawesi Selatan. Desakan itu disuarakan Aliansi Masyarakat Kecamatan Mappedeceng […]

Read more