Plt Kepala DKP Memantau Kesiapan Lorong Wisata Zurich Menjadi Lorong Wisata Tangguh

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Makassar, Dr Alamsyah Sahabuddin, S. Stp, MSi bersama Plt Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Makassar Ismawaty Nur, memantau kesiapan Lorong Wisata Zurich yang terletak di Kelurahan Tamalanrea, Kecamatan Tamalanrea (2/3/2024).

Pemantauan tersebut untuk mengetahui secara langsung apa yang menjadi kebutuhan lorong dalam mewujudkan Lorong Wisata yang tangguh terhadap bencana. Lorong Wisata Zurich salah satu lorong di Kecamatan Tamalanrea yang akan dijadikan sebagai Lorong Wisata tangguh bencana.

Dalam pembentukan Lorong Wisata Tangguh Bencana, Pemerintah Kota Makassar melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memfasilitasi kebutuhan lorong, seperti pengadaan CCTV disiapkan Dinas Kominfo, Motor Pemadam Kebakaran (Damtor) Dinas Damkar dan untuk pangan ditangani oleh Dinas DKP Kota Makassar.

“Hari ini kami bersama Dinas Kominfo melakukan pemantauan di Lorong Wisata Zurich, lorong ini akan dipersiapkan sebagai lorong wisata tangguh bencana,” tutur Alamsyah Sahabuddin.

Pembentukan Lorong Wisata tangguh bencana untuk mengantisipasi dan meminimalisir terjadinya bencana, terutama di lorong yang sempit dan padat penduduk sangat rentan terhadap bencana kebakaran.

Pemerintah Kota Makassar terus melakukan antisipasi atau meminimalisir bencana di dalam lorong dengan melibatkan OPD terkait, dan melakukan kurasi lorong untuk dijadikan lorong yang tangguh terhadap bencana.

“Bapak Wali berkeinginan bagaimana masyarakatnya mendapatkan rasa nyaman dan aman, sehingga beliau terus melakukan inovasi – inovasi untuk menjaga masyarakat, seperti menghadirkan lorong tangguh bencana, semua ini untuk masyarakat Kota Makassar,” imbuh Alamsyah.

“Pemerintah Kota Makassar sudah membuat Lorong Wisata. Tujuannya untuk mensejahterakan masyarakat yang ada di lorong, kini Pak Wali membentuk lagi lorong tangguh bencana untuk menjaga warga dari bencana,” tutur Alamsyah Sahabuddin.

Dalam tinjauannya Alamsyah Sabuddin dan Ismawaty Nur didampingi Sekretaris Camat Tamalate dan Dewan Lorong Kelurahan Tamalate.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Disbud Persembahkan Tari Bunga Buttayya, Kisahkan Perempuan dan Makassar di F8

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Kebudayaan Kota Makassar kembali memeriahkan event Makassar International Eight Festival & Forum atau F8 di Panggung Utama F8, Kawasan Tugu MNEK, CPI, Jumat (26 Juli 2024). Disbud Makassar menampilkan Tari Bunga Butayya yang menggambarkan karakter perempuan dan Makassar. Yang mana dua kata tersebut memiliki entitas yang tak bisa dipisahkan. Sosok perempuan […]

Read more
Makassar SULSEL Wajo

LSKP Bekerja sama Dinkes Kabupaten Wajo Gelar Bimtek Evaluasi Standar Pelayanan Minimal

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Lembaga Studi Kebijakan Publik (LSKP) mengadakan Bimbingan Teknis Evaluasi Standar Pelayanan Minimal (SPM) Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo Tahun Anggaran 2024 di Hotel M Regency Makassar dari tanggal 25 hingga 26 Juli 2024. Dr. drg. Hj. Armin, M. Kes, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo mengatakan, Bimtek ini untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan dan […]

Read more
Lingkungan Makassar SULSEL

Rencana Dihadiri Joko Widodo, Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut Dipusatkan di Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Perhelatan akbar Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut (BCL) akan dipusatkan di Kota Makassar pada Agustus 2024 mendatang. Kegiatan ini rencananya akan dihadiri langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo beserta jajaran Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Gerakan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mengurangi sampah di laut dan pesisir. Hal tersebut disambut […]

Read more