PMI Lutra Kerjasama Pemda Gelar Edukasi New Normal dan Penyemprotan Disinfektan

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Mulai pagi tadi, Sabtu (6/6), Palang Indonesia (PMI) Kabupaten Luwu Utara melakukan edukasi sekaligus penyemprotan disinfektan pada fasilitas umum, rumah ibadah juga perkantoran.

Hal itu setelah digelarnya apel yang dipimpin dan dibuka langsung oleh Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, di halaman Rujab Bupati sekira pukul 08.00 Wita.

“Ada dua yang menjadi fokus kegiatan hari ini, yaitu memberi edukasi terkait tatanan hidup normal yang baru “new normal life”, sekaligus melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum, rumah ibadah, dan perkantoran sebagai upaya memutus mata rantai penularan covid-19.

“Pesan saya, tolong jangan semprot orang baik dengan disinfektan maupun dengan mulut,” kata Indah yang juga Ketua PMI Luwu Utara yang didampingi Wakil Ketua Bidang Relawan PMI Luwu Utara, Alauddin Sukri, Kalaksa BPBD Muslim Muchtar, dan juga Perwira Penghubung Syafaruddin.

Sementara itu, Sekretaris PMI, Amiruddin dalam laporannya menyampaikan, kegiatan yang merupakan agenda PMI se-Sulsel itu akan berlangsung selama dua hari dan melibatkan berbagai unsur.

“Kegiatan akan berlangsung mulai hari ini (6/6) hingga Minggu (7/6) besok. Adapun berbagai unsur yang terlibat dalam kegiatan ini yakni TNI, POLRI, BPBD, Tagana Dinas Sosial, Kantor Kementerian Agama, PD Dewan Masjid Indonesia, PC Nahdatul Ulama, PD Muhammadiyah, Pengurus DDI, Pramuka, Karang Taruna, KAHMI, AMPI, BKPRMI, DPD Wahdah Islamiya, DPD Hidayatullah dan Komunitas Kelas Terindah.

Tidak hanya melakukan penyemprotan, tim juga akan memberi edukasi terkait protokol kesehatan untuk menjalani tatanan hidup yang baru, utamanya dalam beribadah di masjid. “Seperti menggunakan masker, tetap jaga jarak, dan setiap rumah ibadah agar menyediakan tempat cuci tangan,” terang Amir.

Usai apel, Bupati Indah sebagai Pembina Dewan Masjid Indonesia (DMI) Luwu Utara menyerahkan secara simbolis alat pembersih masjid, masing-masing di Masjid Athirah dan Masjid Al-Markas Radda, didampingi Ketua DMI, Arief R Palallo. (hum)

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Tinjau Lahan Alternatif Pekuburan di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meninjau lokasi lahan alternatif yang direncanakan menjadi area pekuburan baru bagi masyarakat Kota Makassar di Desa Benteng Gajah, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, Minggu (16/11/2025). Peninjauan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi atas semakin terbatasnya kapasitas pekuburan di Kota Makassar. Munafri mengatakan bahwa pemerintah perlu menyiapkan alternatif lahan agar […]

Read more
Makassar SULSEL

Bakal Gelar Raker, IKA Fakultas Hukum Unhas ’87 Mantapkan Organisasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (Unhas) Angatan ’87 terus memantapkan rencana memperkuat kelembagaan organisasi agar punya program yang terukur, berdampak pada alumni dan masyarakat, juga berkelanjutan. Aspek yang bertalian dengan kelembagaan organisasi IKA Fakultas Hukum Unhas Angatan ’87 ini akan dibicarakan dalam Rapat Kerja (Raker) yang direncanakan berlangsung pada […]

Read more
Makassar SULSEL

Pasca Dilantik, Ketua JMSI Sulsel Teken MoU dengan REI, Adwindo dan Gekrafnas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Usai dilantik, Pengurus Daerah atau Pengda Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulsel langsung meneken nota kesepahaman atau MoU dengan 3 institusi dalam rangka kolaborasi penguatan kemandirian ekonomi. MoU itu diteken langsung Ketua Pengda JMSI Sulsel Ilham Husen di sela – sela pelantikan JMSI Sulsel periode 2025-2030 di Ballroom Phinisi, Hotel Claro Makassar, […]

Read more