Polda Sulsel Lakukan Pendampingan Psikologis Bagi Personel Operasi Ketupat Tahun 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bagian Psikologi Biro SDM Polda Sulsel melaksanakan kegiatan pendampingan bagi personel Polri yang melaksanakan Operasi Ketupat Tahun 2024, yang berlangsung pada Kamis s/d. Jumat (04 s/d.05 April 2024).

Kegiatan tersebut berlangsung di beberapa titik, diantaranya di Pos Pam Simpang Lima Bandar Sultan Hasanuddin, Polrestabes Makassar, Pos Pam Bandara Sultan Hasanuddin, Polres Maros dan Pos Pam Terminal Daya, Polsek Biringkanaya, Polrestabes Makassar.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kabag Psikologi Biro SDM Polda Sulsel AKBP Udin Yulianto, S.Psi, M. P.Si Psikolog, bersama anggota lainnya.

Pelaksanaannya berupa pemberian Psikoedukasi mengenai cara mengelolah stress dan sharing pengalamanan selama melaksanakan pengaman.

Selain itu, personil yang berada di pos pengamanan diberikan pengetahuan berupa gerakan touch for health guna mengatasi stress atau kelelahan dalam melaksanakan tugas.

Kabag Psikologi Biro SDM Polda Sulsel AKBP Udin Yulianto mengatakan, harapan dan hasil dari kegiatan ini, personel yang terlibat pengamanan dapat maksimal dalam melaksanakan pelayanan kepada masyarakat terkhusus masyarakat yang melaksanakan mudik.

Selain itu, dia menyampaikan dengan adanya pendampingan psikologis ini dapat membangun mental dan penguatan psikologis kepada personel dalam melaksanakan pengamanan. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Tinjau Dua Titik Pengungsian Banjir di Biringkanaya, Pastikan Kebutuhan Warga Terpenuhi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Di tengah kondisi cuaca yang masih belum bersahabat, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengawali aktivitas paginya dengan menunjukkan kepedulian dan empati mendalam terhadap warga yang terdampak banjir. Orang nomor satu di Kota Makassar itu turun langsung meninjau dua titik lokasi pengungsian di Kelurahan Paccarekkang dan Kelurahan Katimbang, Kecamatan Biringkanaya, sebagai bentuk kehadiran […]

Read more
Gowa SULSEL

Sidokkes Polres Gowa Gandeng Optik Rizky Makassar Gelar Pemeriksaan Mata Gratis

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Polres Gowa menggelar kegiatan pemeriksaan mata gratis bagi personel Polres Gowa sebagai bentuk perhatian terhadap kesehatan anggota, khususnya kesehatan penglihatan dalam menunjang pelaksanaan tugas sehari-hari. Kegiatan ini berlangsung di Aula Rewako Wira Wicaksana Polres Gowa, Senin (12/1/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Gowa bekerja sama dengan Optik […]

Read more
Makassar SULSEL

BPBD Makassar Sampaikan Update Bencana Hidrometeorologi Akibat Angin Kencang dan Curah Hujan Tinggi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – BPBD Kota Makassar menyampaikan update kejadian bencana hidrometeorologi yang terjadi akibat angin kencang dan curah hujan tinggi di sejumlah wilayah Kota Makassar per 11 Januari 2026. Berdasarkan laporan hingga Minggu (11 Januari 2026), angin kencang terjadi di 29 titik lokasi yang mengakibatkan pohon tumbang pada sejumlah ruas jalan dan kawasan permukiman warga.Selain […]

Read more