Polres Gowa Gelar Lomba Ceramah Da’i Polri dan Da’i Umum

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka memeriahkan Bulan Suci Ramadhan 1443 Hijriah, Polres Gowa melaksanakan lomba ceramah Da’i Polri dan Da’i Ramadhan. Lomba digelar di Aula Endra Darmalaksanan Polres Gowa, Senin (18/4/2022).

Pada kegiatan yang digelar sederhana dan tetap mematuhi protokol kesehatan tersebut, menampilkan 8 peserta. Tiga Da’i Polri dan 5 peserta dari Da’i Ramadhan (umum).

Lomba ceramah ini disaksikan langsung oleh Kapolres Gowa AKBP Tri Goffarudin P, SI.lK, MH dan dihadiri oleh Ketua MUI Kab.Gowa dan tamu undangan. Lomba ceramah ini mengangkat tema “Peran Dai dalam Mencegah Paham Radikalisme, Intoleransi Keagamaan dan Kebangsaan Melalui Dakwah yang Sejuk”.

Kegiatan dimeriahkan juga oleh atraksi beduk yang dibawakan salah satu sanggar seni Islami yang ada di Kab.Gowa. Kapolres Gowa dan tamu undangan lainnya ikut memukul beduk tanda dimulainya lomba ceramah tersebut.

Masing-masing peserta menampilkan ceramah terbaiknya di.hadapan dewan juri dan tamu undangan. Hasil lombanya akan umumkan di Masjid Agung Syech Yusuf Kab.Gowa dan hadiah akan diserahkan oleh Bupati Gowa Dr.Adnan Purichta Ichsan SH MH.

Saat ditemui, Kapolres Gowa didampingi Kasat Binmas Polres Gowa AKP Ahmad sebagai ketua panitia mengatakan, kegiatan ini akan terus dilaksanakan setiap tahunnya di bulan Ramadhan dan berharap pesertanya terus bertambah.

“Kegiatan ini akan kami agendakan setiap tahunnya, sebagai kemeriaan di bulan suci Ramadhan. Ini juga merupakan kesempatan kepada dai muda yang ada di Kabupaten Gowa untuk menunjukkan bakatnya dalam bidang ceramah,” tutur AKBP Tri Goffarudin.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Disbud Persembahkan Tari Bunga Buttayya, Kisahkan Perempuan dan Makassar di F8

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Kebudayaan Kota Makassar kembali memeriahkan event Makassar International Eight Festival & Forum atau F8 di Panggung Utama F8, Kawasan Tugu MNEK, CPI, Jumat (26 Juli 2024). Disbud Makassar menampilkan Tari Bunga Butayya yang menggambarkan karakter perempuan dan Makassar. Yang mana dua kata tersebut memiliki entitas yang tak bisa dipisahkan. Sosok perempuan […]

Read more
Makassar SULSEL Wajo

LSKP Bekerja sama Dinkes Kabupaten Wajo Gelar Bimtek Evaluasi Standar Pelayanan Minimal

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Lembaga Studi Kebijakan Publik (LSKP) mengadakan Bimbingan Teknis Evaluasi Standar Pelayanan Minimal (SPM) Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo Tahun Anggaran 2024 di Hotel M Regency Makassar dari tanggal 25 hingga 26 Juli 2024. Dr. drg. Hj. Armin, M. Kes, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo mengatakan, Bimtek ini untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan dan […]

Read more
Lingkungan Makassar SULSEL

Rencana Dihadiri Joko Widodo, Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut Dipusatkan di Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Perhelatan akbar Gerakan Nasional Bulan Cinta Laut (BCL) akan dipusatkan di Kota Makassar pada Agustus 2024 mendatang. Kegiatan ini rencananya akan dihadiri langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo beserta jajaran Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP). Gerakan ini merupakan bagian dari komitmen pemerintah dalam mengurangi sampah di laut dan pesisir. Hal tersebut disambut […]

Read more