Prabowo Sambut Hangat Menhan Australia di Hambalang, Perkuat Kemitraan Pertahanan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM — Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan The Hon. Richard Marles MP, Deputi Perdana Menteri (DPM) Australia yang sekaligus menjabat sebagai Menteri Pertahanan Australia di kediaman Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jumat (17/11/2023).

Kedatangan Richard disambut hangat oleh Prabowo yang menggunakan baju batik berwarna coklat.

Pertemuan keduanya itu diawali dengan sarapan pagi bersama sambil disuguhkan kopi khas Hambalang. Pada pertemuan tersebut kedua pejabat membahas hubungan bilateral kedua negara di bidang pertahanan.

“Australia telah berkontribusi positif dengan memperkuat kerja sama, interoperabilitas, dan koordinasi di antara layanan medis militer negara-negara ADMM-Plus selama Keketuaan bersama Australia dengan Brunei Darussalam dalam ADMM-Plus EWG tentang Kedokteran Militer periode 2021–2024,” kata Prabowo.

Diketahui, saat ini kerjasama antara Indonesia dan Australia telah memiliki kerja sama pertahanan yang mengatur sejumlah kerjasama.

Di antaranya, seperti bidang industri pertahanan, pendidikan dan pelatihan, keamanan maritim, bantuan kemanusiaan dan penanggulangan bencana, pemeliharaan perdamaian dan bidang lain yang menjadi kepentingan bersama.

Adapun, Richard menyatakan komitmennya atas kemitraan strategis hubungan dengan Indonesia.

“Pemerintahan Perdana Menteri Albanese sangat berkomitmen pada kemitraan erat kami dengan Indonesia. Saya bertemu kembali dengan rekan saya, Menteri Prabowo Subianto untuk memperdalam kerja sama pertahanan melalui Kemitraan Strategis Komprehensif kami,” kata dia.

“Hubungan kami di seluruh kawasan ini sangat penting bagi keamanan dan kemakmuran Australia dan Pemerintahan Perdana Menteri Albanese akan terus memprioritaskan kerja sama regional kami,” lanjutnya.

Prabowo juga menyatakan kesiapan Indonesia untuk melanjutkan warisan berharga bersama Australia dan Brunei menjelang penyerahan ADMM-Plus EWG tentang Kedokteran Militer kepada Indonesia dan Amerika Serikat sebagai co-chair baru untuk periode 2024-2027.

Atas keberhasilan Australia dan Brunei tersebut Indonesia juga meminta dukungan Australia karena Indonesia dan Amerika Serikat akan menjadi ketua bersama dalam ADMM-Plus EWG tentang Kedokteran Militer untuk siklus berikutnya.

Prabowo juga mengungkapkan rasa hormatnya menjadi tuan rumah untuk menyambut kedatangan Richard.

“Suatu kehormatan menjadi tuan rumah kunjungan kehormatan Wakil Perdana Menteri dan Menteri Pertahanan Australia Richard Marles di Hambalang Bogor hari ini. Pembahasan Strategis mencakup pentingnya penguatan kemitraan pertahanan yang sedang berjalan antara kedua negara bertetangga.” tulis caption Instagram @prabowo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional

Polri dan Media Sebagai Mitra Berbagi Takjil Serentak di Seluruh Indonesia

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) bersama media menggelar kegiatan berbagi takjil secara serentak di seluruh Indonesia dan berbuka bersama. Ribuan paket takjil dibagikan kepada masyarakat sebagai bentuk kepedulian Polri dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan. Acara ini dihadiri langsung oleh Pejabat Utama (PJU) Mabes Polri, para Pemimpin Redaksi (Pemred) dari berbagai media nasional, […]

Read more
Jakarta Nasional

Presiden Prabowo Umumkan Pemberian THR dan Gaji ke-13 bagi 9,4 Juta Aparatur Negara

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Prabowo Subianto resmi mengumumkan kebijakan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) dan Gaji ke-13 bagi 9,4 juta Aparatur Negara, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Hakim, prajurit TNI dan Polri, serta para pensiunan. Kebijakan ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 11 Tahun 2025 yang telah ditandatangani […]

Read more
Jakarta Nasional

Minyak Goreng Subsidi “MINYAKITA” Bermasalah, Ribuan Liter Disita Polisi

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus pengemasan ulang minyak goreng “MINYAKITA” dengan isi takaran yang tidak sesuai label kemasan. Dalam operasi yang digelar pada Minggu, 9 Maret 2025, di sebuah gudang di Kota Depok, tim penyidik mendapati praktik ilegal yang merugikan konsumen. Pengungkapan ini berawal dari […]

Read more