Puncak HUT Bhayangkara ke-78, Polsek Somba Opu Dibanjiri Karangan Bunga

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Upacara puncak HUT Bhayangkara ke-78 di Kabupaten Gowa dipusatkan dihalaman Kantor Bupati Gowa, pada Senin (1 Juli 2024).

Puluhan karangan bunga dikirim ke Polsek Somba Opu merupakan ucapan selamat HUT Bhayangkara ke-78 Tahun dari berbagai kalangan. Karangan bunga tersebut diletakkan didepan Mako Polsek Somba Opu.

Kapolsek Somba Opu AKP Hambali S.H mengatakan, bahwa pemberian ucapan selamat Hari Bhayangkara ke-78, melalui karangan bunga merupakan bentuk kecintaan masyarakat kepada institusi kepolisian.

Hal itu juga untuk menciptakan hubungan yang bersinergi dan menjalin komunikasi yang baik dengan instansi serta masyarakat demi untuk menciptakan situasi yang kondusif.

“Melalui karangan bunga ini membuktikan bahwa Polri dicintai masyarakat, olehnya itu kehadiran polisi di tengah masyarakat betul-betul dirasakan masyarakat,” ujarnya.

Selain itu, Polri siap memperkuat solidaritas dalam bekerjasama dengan masyarakat di bidang Kamtibmas, bekerja secara profesional dalam melaksanakan tugas sebagai penegak hukum.

“Selamat Hari Bhayangkara ke-78, semoga diusia ini Korps Bhayangkara semakin profesional, Kamtibmas kondusif, masyarakat semakin produktif serta selalu berada di garis terdepan dalam mengayomi masyarakat,” harap Kapolsek Somba Opu. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pastikan Kebersihan Wilayah, Camat Makassar Mengecek Langsung Seluruh Kelengkapan Petugas Kebersihan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Untuk memastikan pelayanan terbaik, terutama kebersihan wilayah, Camat Makassar Husni Mubarak didampingi Plt. Kasi Kebersihan Anshar Parman mengumpulkan seluruh petugas kebersihan motor sampah, beserta armada dan didampingi para pengawasnya di lapangan ex Asrama Barabaraya, Kamis (17/4/2025). Dalam kegiatan ini Husni Mubarak mengecek seluruh kelengkapan dan berinteraksi langsung dengan para petugas. Camat […]

Read more
Makassar SULSEL

Gubernur Andi Sudirman Komitmen Cegah dan Percepat Penurunan Stunting di Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS. COM -Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) berkomitmen penuh untuk mencegah dan mempercepat penurunan kasus stunting atau pertumbuhan yang terhambat pada anak akibat kurang gizi kronis, sebagaimana tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025. Kepala Bappelitbangda Sulsel Setiawan Aswad, menegaskan hal ini dalam dialog interaktif bertema “Gizi dan Pencegahan Stunting” yang […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Ikuti Virtual Entry Meeting Pemeriksaan LKPD oleh BPK RI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, mengikuti Entry Meeting Pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) serta Koordinasi Pemeriksaan Laporan Keuangan Kementerian dan Lembaga (LKKL) Tahun 2024 secara virtual dari Rumah Jabatan Sekda, Selasa (15 April 2025). Kegiatan yang diselenggarakan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI ini berlangsung secara hybrid dari Aula […]

Read more