Purna Praja Makassar Buka Puasa dengan Anak Yatim

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Purna Praja Kota Makassar menggelar acara buka puasa bersama anak yatim dan Pemerintah Kota Makassar di Hotel Arya Duta Makassar, Jalan Somba Opu Makassar, Minggu 26 Mei 2019.

Menurut Kabag Tapem Kota Makasar Andi Mappanyukki yang juga ketua panitia buka puasa, kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi dan mempererat ukhuwah antar sesama purna praja.

“Di sini kita tidak mengenal merah biru ataupun warna lainnya, melainkan satu dalam keluarga, selalu menjaga ukhuwah yang harus lebih diperkuat,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Mappanyukki menyebutkan jika selama ini Purna Praja di Kota Makassar belum membentuk organisasi kepengurusan apapun.

Dia berharap usai Ramadan nanti pembentukan wadah Purna Praja dapat direalisasikan.

“Apapun bentuknya kepengurusan itu, yang penting kegiatan purna praja dapat terkoordinir dengan sebaik – baiknya dalam satu wadah,” ujarnya.

Dalam sambutannya Pj Walikota Iqbal menyebut purna praja adalah orang yang selalu tegak lurus, selalu ada dalam kebenaran, selalu ada untuk bangsa ini untuk menjalankan visi – misi pemerintahan.

“Purna praja bukanlah partisan, Purna Praja sejatinya selalu memperkokoh dan memupuk rasa korsa, mempunyai rasa juang yang tinggi. Kita tidak rela purna praja jika terpecah – pecah,” terang Iqbal.

Pada kesempatan itu tampil ustad Rahman membawakan tausiahnya di hadapan purna praja dan anak yatim piatu. Acara kemudian dilanjutkan dengan buka puasa bersama. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Maros SULSEL

Alumni Bintara TNI AD 1997 (Catur Perkasa) Gelar Syukuran HUT ke-28 di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Alumni Bintara TNI AD Angkatan 1997 “Catur Perkasa” Kodam XIV Hasanuddin menggelar syukuran HUT ke-28 di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/4/2025). Syukuran ini menjadi momen penuh kehangatan yang diisi dengan nostalgia, silaturahmi, serta refleksi atas 28 tahun pengabdian kepada Negara dan Bangsa. Ketua Umum Alumni Catur Perkasa, Kapten Inf Muhammad Idrus, […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
Makassar Maros SULSEL TNI / POLRI

Pangdam XIV/Hasanuddin Sambut Kunjungan Kerja Kasal di Makassar

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, menyambut langsung kedatangan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, bersama Ketua Umum Jalasenastri, Ny. Fera Muhammad Ali, bertempat di Base Ops Lanud Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Jumat (18/4/2025). Penyambutan berlangsung hangat dan penuh keakraban, serta turut dihadiri oleh unsur […]

Read more