Ratusan Warga Maccini Parang Bertemu Appi dan IAS, Muchlis Misbah : Solidkan Warga Pilih Appi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemilihan Kepala Daerah Serentak makin hangat. Setiap calon mulai ‘menebar’ pesona dengan misi dan visi yang dimilikinya. Karena warga yang bakal menentukan siapa wali kotanya.

Demikian pula Bakal Calon Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin. Hari ini dia menemui ratusan warga yang ada di Jalan Kesatuan, Kelurahan Maccini Parang, Kecamatan Makassar, Sabtu (14/9/2024).

Kehadiran Appi, sapaan Munafri Arifuddin atas undangan tokoh masyarakat Maccini Parang Ahmad Dg. Lala bersama anggota DPRD Makassar Muchlis A. Misbah.

Muchlis yang juga Sekretaris DPC Hanura Makassar menjelaskan, selama ini warga Maccini Parang mengeluhkan soal iuran sampah yang mesti dibayar setiap bulannya.

“Jadi kedatangan Pak Appi di Kelurahan Maccini Parang untuk mengenal lebih dekat warga disini sembari menyerap aspirasi,” ujar Muchlis kepada wartawan.

Muchlis Misbah mengaku perihal iuran uang sampah warga merogoh kocek Rp20 ribu yang mesti dibayarkan setiap bulan, namun dalam kunjungan tersebut Appi berjanji bakal menghilangkan iuran itu.

“Itu komitmen Calon Walikota Makassar Munafri Arifuddin ke warga Maccini Parang. Karena curhatan warga, katanya dulu iuran sampah hanya Rp16 ribu sekarang sudah Rp20 ribu,” terangnya.

Legislator DPRD Makassar 2 periode itu mengaku, akan mensolidkan warga Maccini Parang untuk memilih pasangan Appi -Aliyah di Pilwalkot Makassar.

“Jadi disini di Maccini tidak ada tim, semua warga adalah tim (appi-Aliyah),” tutupnya.

Sementara itu, di lokasi yang sama Appi menyampaikan terima kasih atas partisipasi tokoh masyarakat Maccini Parang, Muchlis Misbah dan warga yang telah menyiapkan waktu luang bertemu dan menyampaikan aspirasinya.

“Ada peningkatan animo masyarakat untuk bertemu, saya kemarin itu mau merubah sistem, saya yang datang ke masyarakat menemui dan menanyakan apa aspirasi yang akan disampaikan,” ungkap Appi.

Turut mendampingi Appi, suami Aliyah Mustika Calon Wakil Wali Kota Makassar Ilham Arief Sirajuddin dan legislator Golkar Ruslan Mahmud.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pamen Ahli Bid. Idpol Poksahli Pangdam XIV/Hsn Menghadiri Pelantikan Pj. Walikota Parepare

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pamen Ahli Bidang Ideologi dan Politik (Idpol) Poksahli Pangdam XIV/Hasanuddin, Kolonel Inf Erwin Ferdinand Barends menghadiri Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Penjabat Walikota Pare-pare, Dr. Abdul Hayat Gani, M.Si menggantikan Akbar Ali di Aula Tudang Sipulung, Rujab Gubernur Sulsel, Jalan Sungai Tangka, Kota Makassar, Rabu (18/9/2024). Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan dipimpin […]

Read more
Makassar SULSEL

Kodam XIV/Hsn Gelar Silaturahmi Bersama Awak Media, Ormas dan BEM untuk Wujudkan Pilkada Aman dan Damai

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Kepala Staf Kodam (Kasdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Rusmili, S.I.P., M.Si mewakili Pangdam XIV Hasanuddin memimpin silaturahmi Kodam XIV/Hasanuddin bersama awak media, Organisasi Masyarakat (Ormas), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), untuk mewujudkan Pilkada yang aman dan damai. Kegiatan digelar di Hotel MaxOne, Jalan Taman Makam Pahlawan, Kota Makassar, Rabu (18/9/2024). Kegiatan yang digelar […]

Read more
Palopo SULSEL

Upacara HKN, Sekda Palopo Minta ASN Menjaga Netralitas, Keamanan dan ketertiban Jelang Pilkada

PALOPO, EDELWEISNEWS.COM – Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Palopo, Sulawesi Selatan Ilham Hamid, SE, M.Si, menjadi Pembina Upacara Hari Kesadaran Nasional (HKN) tingkat Kota Palopo, Selasa (17 September 2024). Upacara rutin yang digelar setiap tanggal 17 bulan berjalan itu dilaksanakan di Halaman Kantor Wali Kota Palopo. Ilham Hamid dalam amanatnya menyampaikan bahwa, Pj. […]

Read more