Sekda Kota Makassar Bersama World Bank Bahas Hasil Studi Diagnostik PAD Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Kota Makassar, Muh Ansar menerima kehadiran World Bank bersama rombongan di ruang rapat Sekda Lt 9 Kantor Balaikota, Senin (4/12/2023).

Kehadiran World Bank guna memaparkan hasil studi diagnostik Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebagai bagian kegiatan District LABS.

Dalam kesempatan tersebut, perwakilan World Bank, Narangi P. Solo memaparkan berbagai hasil studi diagnostik dari data administrasi pajak daerah Kota Makassar dan potensi kolaborasi.

“Pertumbuhan ekonomi Makassar secara konsisten menunjukkan tren positif, dengan sedikit perlambatan saat Pandemi Covid 19. Pendapatan daerah masih bergantung pada DAU, sehingga masih banyak ruang untuk meningkatkan kemandirian fiskal,” tuturnya mengawali pembahasan hasil studi diagnostik.

Selain itu disebutkan pula PDRB per kapita Makassar berada di atas rata – rata Sulawesi Selatan, namun di bawah rata rata nasional pada tahun 2018-2019, dan mampu berada di atas rata – rata nasional di tahun 2020.

Dijelaskan pula bahwa perekonomian di Makassar didorong oleh sektor perdagangan besar dan eceran, sektor reparasi kendaraan bermotor dan sepeda motor.

Dalam kesempatan tersebut, beberapa hal terkait simulasi yang dapat dilakukan guna menaikkan PAD Kota Makassar.

Menyikapi hal tersebut, Sekda Kota Makassar, Muh Ansar, menyampaikan apresiasinya atas hasil diagnostik yang telah dipaparkan, dan akan dimanfaatkan sesuai dengan kebutuhan Kota Makassar.

“Semakin detail, tentunya akan memberikan hasil yang lebih baik, namun akan kita pertimbangkan dan menyesuaikan dengan kondisi situasi dan kemampuan Kota Makassar,” tuturnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jawa Timur Makassar

Munafri Dorong Kolaborasi Daerah Perkuat Program Nasional

SURABAYA, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin mengikuti Musyawarah Nasional (Munas) VII Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) 2025. Forum yang mengumpulkan seluruh wali kota se-Indonesia tersebut berlangsung di Grand City Convention dan Exhibition, Kota Surabaya, Jumat (9/5/2025). Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin mengatakan bahwa APEKSI menjadi ajang strategis bagi para wali kota di […]

Read more
Jawa Timur Makassar

Dukung UMKM dan Budaya Lokal, Aliyah Mustika Ilham Kunjungi Booth Makassar di APEKSI

SURABAYA, EDELWEISNEWS.COM — Suasana akrab dan penuh semangat tampak jelas saat Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, meninjau langsung booth Pemerintah Kota Makassar dalam ajang Musyawarah Nasional (Munas) APEKSI 2025 yang digelar di Surabaya. Dengan senyum ramah, ia menyapa para penjaga stand dan pengunjung yang datang, sekaligus memberi dukungan kepada tim yang telah menampilkan […]

Read more
Gowa SULSEL

Polres Gowa Gelar Binrohtal, Wakapolres Sampaikan Tausiyah kepada Tahanan

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka meningkatkan keimanan dan ketakwaan para tahanan, Polres Gowa menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal) yang dilaksanakan di Ruang Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) Polres Gowa, Jumat (9/5/2025). Kegiatan ini diikuti oleh para tahanan dari Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) dan Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Gowa. Wakapolres Gowa Kompol Gani, […]

Read more