Sekda Sulsel Mengapresiasi Pergelaran Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Ramadhan Fest 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Selatan, Jufri Rahman, menghadiri sekaligus membuka Pergelaran Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Ramadhan Fest 2025 di Monumen Mandala, Jumat (7 Maret 2025).  

Mewakili Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman, Jufri Rahman menyampaikan apresiasi tinggi terhadap kegiatan yang diselenggarakan HIPMI Sulsel.  

Menurutnya, kegiatan ini patut dicontoh untuk membangkitkan semangat kepemudaan dan kewirausahaan. 

“Saya sangat mengapresiasi inisiatif HIPMI Sulawesi Selatan dalam menyelenggarakan acara ini. Kegiatan ini tidak hanya mencerminkan semangat kepemudaan dan kewirausahaan, tetapi juga menunjukkan kepedulian sosial dan semangat berbagi kepada masyarakat,” ucap Jufri Rahman.

“Sebagai generasi muda, HIPMI memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan menciptakan lapangan kerja yang lebih luas,” lanjutnya.

Jufri Rahman menegaskan, bahwa upaya HIPMI Sulsel akan terus didukung oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulsel.  

Ia berharap kegiatan ini dapat memperkuat kolaborasi antara pengusaha muda dan pemerintah demi memajukan kesejahteraan Sulsel. 

“Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan selalu mendukung penuh upaya para pengusaha muda dalam mengembangkan potensi ekonomi daerah,” kata Jufri Rahman.

“Saya berharap melalui HIPMI Ramadhan Fest ini, kita dapat semakin memperkuat sinergi antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat dalam mewujudkan Sulawesi Selatan yang lebih maju dan sejahtera,” sambungnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Ketua Umum BPD HIPMI Sulawesi Selatan, Andi Amar Maruf Sulaiman, Wakil Ketua DPRD Sulsel, Yasir Machmud, Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, dan Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Camat Mamajang Andi Irdan Pandita Meninjau Pasar Murah di Halaman Kantor Camat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Camat Mamajang, Andi Irdan Pandita, S.STP, M.Si meninjau langsung pelaksanaan pasar murah yang digelar di Halaman Kantor Kecamatan Mamajang, Jalan Lanto Dg. Pasewang No.10, Jumat (21/3/2025). Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau, terutama menjelang Idul Fitri. Sebanyak 300 paket sembako disediakan di Kecamatan Mamajang. Setiap […]

Read more
Makassar SULSEL

Bappeda Makassar Menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah Penyusunan Renstra

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bappeda Kota Makassar menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Perangkat Daerah Kota Makassar 2025-2029 di Ruang rapat Sipakatau, Kamis (20 Maret 2025). Forum ini dihadiri dan dibuka langsung oleh Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin. Hadir pulal Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah A. Zulkifly, […]

Read more
Makassar SULSEL

Plh Sekda Makassar Bersama Kepala BI Sulsel Buka Layanan Penukaran Uang dan Pasar Murah di Pulau Lae-lae

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Kota Makassar, Andi Zulkifli Nanda, bersama Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulawesi Selatan, Rizki Ernadi Wimanda, secara resmi membuka kegiatan Serambi Pinisi (Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri 2025) di Pulau Lae-lae, Minggu (23/3/2025). Kegiatan ini merupakan inisiatif BI untuk memberikan layanan penukaran uang […]

Read more