Takut Disunat, Seorang Bocah Panjat Atap Rumah

Anik yang sudah 20 tahun berprofesi sebagai tukang sunat, mengaku baru pertama kali menangani pasien yang ketakutan hingga memanjat genteng.

EDELWEISNEWS.COM – Video bocah SD yang takut sunat menjadi viral di media sosial. Karena takut, bocah tersebut memanjat atap rumah.

Video itu semula dibagikan ke Facebook pada Senin 8 Juli 2019 oleh Anik Sutari, mantri yang akan menyunat bocah tersebut.

Dalam unggahan itu, Anik yang sudah 20 tahun berprofesi sebagai tukang sunat, mengaku baru pertama kali menangani pasien yang ketakutan hingga memanjat genteng.

” Dari ribuan anak yang sudah saya sunat, baru kali ini anaknya kabur sampai naik ke atas genteng,” ungkap Anik Sutari.

Berusaha Merayu

Menurut Anik, semua orang berusaha merayu sang bocah agar turun. Namun, tak ada yang berani mendekati anak tersebut. Mereka takut anak itu justru kabur.

“Membahayakan keselamatannya,” tulis akun Facebook Anik Sutari.

Setelah dua jam, anak itu tetap tidak mau turun. Dia tetap bertengger di atas genteng.

Namun setelah itu, orangtua bocah itu menemukan cara jitu. “Tiba-tiba ortunya ingat pada seseorang, Bu Guru!!!,” tulis Anik.

Orang tua bocah itu kemudian menelepon sang ibu guru. Hasilnya pun mujarap. Anak itu mau turun dari atap setelah sang ibu guru benar-benar datang.

“Dengan sedikit bujukan, akhirnya si anak mau turun,” tambah Anik.

Sang Guru Datang

Tak hanya turun dari atap, bocah itu juga mau disunat. Bocah itu bahkan berjalan sendiri menuju ruang sunat.

“Langsung memosisikan diri, tanpa dituntun, apalagi dipaksa,” jelas Anik.

Ibu guru yang datang juga turut menenangkan bocah itu saat menjalani sunat. Sehingga, bocah itu sama sekali tidak meronta saat ‘diseksekusi’.

“Tidak menangis dan tidak mengeluh sakit sama sekali,” tambah Anik.

Cuma 10 Menit

Proses sunat pun menjadi lancar. Hanya butuh waktu sepuluh menit saja. “Tapi nunggunya tiga jam,” kata Anik.

Namun bagi Anik, waktu tiga jam untuk ‘menjinakkan’ bocah SD itu bukan waktu yang lama. Sebab, selama itu pula dia mendapat pelajaran berharga dari sang ibu guru, yaitu cara menangani anak-anak.

Anik melengkapi unggahan itu dengan foto bocah yang disunat itu saat berada di atas genteng.

Dalam foto itu, sang bocah terlihat duduk di bagian paling tinggi. Beberapa meter dari bocah itu terlihat seseorang yang mengawasi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL Viral

Kodam Hasanuddin Peringati Hari Pahlawan dengan Karnaval Sepeda Onthel dan Motor Serta Mobil Antik

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kodam XIV/Hasanuddin peringati Hari Pahlawan 10 Nopember dengan menggelar konvoi sepeda Onthel dan Motor serta Mobil Antik. Titik star di Lapangan Hasanuddin Jalan Jenderal Sudirman Makassar, Rabu (10/11/2021). Pangdam XIV/ Hasanuddin Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno, SH mengatakan, bahwa kegiatan ini dalam rangka memeriahkan Hari Pahlawan 10 Nopember. “Hal ini adalah sebagai […]

Read more
Makassar Viral

Terkait Bendera Berlogo Palu dan Arit, Polsek Tamalanrea Patroli di Kampus Unhas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Polsek Tamalanrea Kota Makassar melakukan Patroli di Gedung Sekretariat Kompleks Lema Fisip Kampus Unhas Jalan Perintis Kemerdekaan KM.10, Selasa (26/5/2020). Patroli dilakukan terkait temuan bendera merah putih yang dibubuhi logo palu dan arit di salah satu sekretariat lembaga kemahasiswaan di kampus merah tersebut pada bulan April lalu. Patroli dipimpin langsung Ipda Widodo, […]

Read more
Viral Wajo

Satu ODP yang Merupakan TKI dari Malaysia Kabur dari Ruang Isolasi Wajo

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Satu dari 21 TKI yang sebelumnya dijemput di Pelabuhan Parepare, usai melakukan perjalanan dari Tawau, Malaysia kabur dari pengawasan Petugas Covid – 19 Wajo. Sebelumnya orang ini menjalani isolasi di Rumah Sakit Umum Lamadukelleng Sengkang, Kabupaten Wajo bersama 20 orang lainnya yang bersamaan di Jemput oleh Tim Gugus Tugas Covid – 19 […]

Read more