Terima Aspirasi Warga, DPRD Wajo Langsung Meninjau Pasar Mini Sementara

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Komisi II DPRD Kabupaten Wajo menindaklanjuti aspirasi pemilik ruko dan toko  di Pasar Mini Sengkang. Wakil rakyat ini bersama tim turun langsung meninjau keadaan pasar mini sementara, yang diduga merugikan warga sekitar, Rabu (18/5/2022).

Pada aspirasi sebelumnya,  pemilik ruko melalui perwakilannya Aswar, mengeluhkan pasar mini  yang belum kembali di tempatnya. Keluhan warga terkait adanya bau, kotor dan mobil pribadi pemilik toko tidak bisa masuk di pekarangan.

“Sebab pasar mini  sementara tersebut menghalangi jalan depan ruko. Akibatnya mobil pemilik ruko parkir di tempat terbuka dan terpapar langsung cuaca panas dan hujan. Inj bisa merusak mobil,” ungkap Aswar kemarin, Selasa (17/5/2022).

Anggota DPRĐ Kabupaten Wajo, dipimpin Ketua Komisi II, H. Sudirman Meru bersama anggota Komisi II, Asri Jaya A. Latif yang didampingi Kepala Dinas Pasar bersama jajarannya, turun memberikan pengarahan terkait kapan akan dilanjutkan pekerjaan yang belum selesai, dan kapan serentak perpindahan semua pedagang Pasar Mini Sengkang.

Asri Jaya A. Latif meminta agar warga pemilik toko bersabar, karena lanjutan penyelesaian pembangunan pasar mini sedang dalam proses tender, sesuai dengan keterangan UPL.

“Kami sangat memahami keresahan warga dan kami juga turut merasakan bersama DPRD dan Pemerintah Kabupaten Wajo, tapi berikan kami kelonggaran. Karena sudah hadir Unit Pelaksana Lelang ( UPL) mengabarkan kalau sudah dalam proses tender. Dan kalau sudah ada pemenang tender akan  secepatnya dikerja. Kemungkinan antara bulan 6 atau bulan 7,” jelasnya.

Sementara Ketua Komisi II H.Sudirman Meru mengatakan, pihaknya cepat mengambil tindakan setelah menerima aspirasi.

“Ini sebagai bentuk perhatian, bahkan menghadirkan istansi terkait agar bisa memberikan solusi dan pencerahan kepada warga kalau seperti ini prosedurnya,” terangnya.

“Alhamdulillah aspirasi pemilik ruko sudah dianggap selesai, karena penyelesaian pasar mini sudah siap dikerja dengan anggaran Rp500 juta dan uangnya sudah ada. Sisa menunggu pemenang tender dan sesegera mungkin akan dikerja penyelesaiannya,” pungkasnya. (APJ)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pjs Wali Kota Makassar Pimpin Rakor Fasilitasi dan Distribusi Logistik Pilkada 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi dan Pengamanan Distribusi Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Makassar, Ketua Bawaslu Kota Makassar, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, serta pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar dzikir dan doa bersama untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif. Kegiatan berlangsung pada Jumat (22 November 2024), di Masjid Syuhada 45 Polda Sulsel, dengan dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more