Tim Itjenad Lakukan Current Audit di Kodam XIV/Hsn, Irdam Pimpin Taklimat Awal Wakili Pangdam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Inspektur Kodam (Irdam) Brigjen TNI Dwi Endrosasongko, S.Sos., M.IP., mewakili Pangdam membuka Taklimat Awal Current Audit Itjenad TA 2023, bertempat di Ruang Bina Yudha (RBY) Makodam, Kota Makassar, Senin (9/10/2023).

Current Audit akan dilaksanakan tanggal 9 hingga 17 Oktober 2023 oleh Tim Pengawas dari Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Darat (Itjenad) yang dipimpin oleh Brigjen TNI Bagus Antonov Hardito, M.A., selaku Ketua Tim.

Dalam sambutan Pangdam yang dibacakan oleh Irdam mengatakan, bahwa kegiatan Current Audit dilaksanakan secara rutin yang pada hakikatnya membantu satuan-satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin untuk dapat melaksanakan tugas secara tertib administrasi, dan tertib anggaran sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku.

Pangdam berharap kepada masing-masing Satuan Kerja (Satker) agar memiliki sikap keterbukaan, yang menjadi objek audit dengan memberikan keterangan dan data konkret yang diperlukan, sehingga Tim Current Audit dapat memberikan arahan bagaimana cara penyelesaian terbaik, apabila terdapat kekurangan dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab di bidang administrasi dan anggaran.

Selain itu, Satker juga dapat memahami kekurangannya dan segera menindaklanjuti untuk perbaikan sebagaimana dapat bermanfaat bagi pengembangan dan kemajuan Kodam XIV/Hasanuddin.

Tak hanya di Makodam, Tim Current Audit Itjenad juga akan melaksanakan pengawasan dan pemeriksaan di satuan jajaran Kodam XIV/Hasanuddin yang berada di wilayah Makassar.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Tinjau Lahan Alternatif Pekuburan di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, meninjau lokasi lahan alternatif yang direncanakan menjadi area pekuburan baru bagi masyarakat Kota Makassar di Desa Benteng Gajah, Kecamatan Tompobulu, Kabupaten Maros, Minggu (16/11/2025). Peninjauan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi atas semakin terbatasnya kapasitas pekuburan di Kota Makassar. Munafri mengatakan bahwa pemerintah perlu menyiapkan alternatif lahan agar […]

Read more
Makassar SULSEL

Bakal Gelar Raker, IKA Fakultas Hukum Unhas ’87 Mantapkan Organisasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ikatan Keluarga Alumni (IKA) Fakultas Hukum Universitas Hasanuddin (Unhas) Angatan ’87 terus memantapkan rencana memperkuat kelembagaan organisasi agar punya program yang terukur, berdampak pada alumni dan masyarakat, juga berkelanjutan. Aspek yang bertalian dengan kelembagaan organisasi IKA Fakultas Hukum Unhas Angatan ’87 ini akan dibicarakan dalam Rapat Kerja (Raker) yang direncanakan berlangsung pada […]

Read more
Makassar SULSEL

Pasca Dilantik, Ketua JMSI Sulsel Teken MoU dengan REI, Adwindo dan Gekrafnas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Usai dilantik, Pengurus Daerah atau Pengda Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sulsel langsung meneken nota kesepahaman atau MoU dengan 3 institusi dalam rangka kolaborasi penguatan kemandirian ekonomi. MoU itu diteken langsung Ketua Pengda JMSI Sulsel Ilham Husen di sela – sela pelantikan JMSI Sulsel periode 2025-2030 di Ballroom Phinisi, Hotel Claro Makassar, […]

Read more