Tim P2TP2A Gelar Pertemuan untuk Mengevaluasi Pelayanan Rumah Aman

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Pekan lalu Tim Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P2TP2A) Makassar mengadakan pertemuan untuk mengevaluasi pelayanan rumah aman untuk warga binaan.

Evaluasi pelayanan rumah aman untuk Anak Berhadapan Hukum (ABH) Putra dan Korban Kekerasan dalam Rumah Tangga, Perempuan dan Anak berlangsung di Sekretariat P2TP2A Jalan Anggrek, Makassar.

Hadir memfasilitasi evaluasi bulanan pengelolaan rumah aman tersebut, Direktur Lembaga Study Kebijakan Publik (LSKP) Andi Yudha Yunus.

Menurut Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Makassar, Tenri A. Palallo, yang dievaluasi dalam pertemuan tersebut yakni tata tertib, jadwal kegiatan, penanggungjawab Tupoksi, pertemuan berkala, jadwal kunjungan, mekanisme izin dan mekanisme penerimaan.

Untuk diketahui, Rumah Aman P2TP2A bisa menampung delapan anak binaan, untuk perempuan empat binaan.

“Dua anak binaan kami saat ini telah memasuki tahun kedua dan tahun keeempat. Mereka dititpkan di Shelter Warga (SW),” terang Kadis Tenri A. Palallo.

Dalam pertemuan yang dipandu Muh. Amrizal ini melahirkan beberapa usulan perbaikan dalam pengelolaan rumah aman. Antara lain, setiap hari kegiatan dipastikan berjalan sesuai jadwal yang disepakati.

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Bergerak Cepat Evakuasi 13 Warga Terjebak di Sungai Jeneberang

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus jalur penyeberangan dan menjebak 13 warga Kota Makassar, di kawasan Air Terjun Jeneberang, Kabupaten Gowa. Mendapat laporan tersebut, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar, bergerak cepat melakukan operasi penyelamatan terhadap 13 warga […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Unit Resmob Polda Sulsel Amankan Pelaku Pencurian dengan Kekerasan terhadap Sopir Taksi Online

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Unit 5 Resmob Subdit 3 Jatanras Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Sulawesi Selatan berhasil mengamankan seorang pelaku tindak pidana pencurian dengan kekerasan (curas) yang menyasar seorang sopir taksi online, Sabtu (3/1/2026) sekitar pukul 00.30 Wita. Pengungkapan kasus tersebut dipimpin langsung oleh Kanit Resmob AKP Wawan Suryadinata, S.I.K., M.H., didampingi Panit 1 […]

Read more
Makassar SULSEL

Pengajian Bulanan di Masjid Kampung Amanah Diisi dengan Zikir dan Ruqiah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Masjid kampung Amanah dan Posko Yatim rutin mengadakan pengajian bulanan yang dirangkaikan dengan penyaluran sedekah beras kepada kaum dhuafa. Kegiatan tersebut didukung penuh oleh Masjid Mitra Pembina yaitu masjid Al Husna Minasa Upa dan DPP IMMIM. Pada pengajian bulanan di awal tahun 2026berbeda dengan pengajian bulanan biasanya yang selalu berkolaborasi dai, qori, […]

Read more