Tunjukkan Komitmen dan Semangat Profesionalisme, Kadis Dukcapil Makassar Hadiri Upacara HUT Korpri

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Makassar, Muhammad Hatim, S. Stp, M.Tr, AP beserta pejabat struktural dan seluruh staf mengikuti upacara Bendera dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-54 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Tahun 2025.

Upacara berlangsung khidmat di Halaman Kantor Balai Kota Makassar, Senin (1/12/2025), dengan Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin sebagai Pembina Upacara, didampingi Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham.

Hadir pula Sekretaris Daerah Kota Makassar Andi Zulkifly Nanda serta jajaran pimpinan OPD se-Kota Makassar.

Tema HUT KORPRI tahun ini adalah “Bersatu, Berdaulat, Bersama KORPRI, Dalam Mewujudkan Indonesia Maju”.

Dalam amanah tertulis Ketua Umum KORPRI Nasional, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh, SH., MH yang dibacakan oleh Wali Kota Munafri Arifuddin menekankan pentingnya pengabdian ASN kepada masyarakat, bangsa, dan negara melalui pelayanan yang tulus, profesional, dan berintegritas. Munafri menyampaikan apresiasi atas dharma bakti, dedikasi, dan loyalitas anggota KORPRI selama lebih dari setengah abad.

Upacara HUT ke – 54 KORPRI ini juga menjadi momentum untuk menegaskan tekad kesiapsiagaan ASN, mencakup beberapa poin penting, memperkuat persatuan dan soliditas, menegakkan netralitas dan integritas, meningkatkan profesionalisme dan kompetensi, menanamkan nilai kejujuran dan tanggung jawab, serta menjadikan ASN siaga bencana. Selain itu, ASN juga diingatkan untuk berperan aktif dalam memastikan pembangunan berjalan tepat sasaran dan mendukung pertumbuhan ekonomi.

Sementara Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham menegaskan, bahwa KORPRI memiliki peran strategis dalam mengakselerasi pembangunan Kota Makassar.

“KORPRI adalah pilar penting dalam mewujudkan birokrasi yang modern dan melayani. ASN Makassar harus menjadi teladan dalam disiplin, pelayanan, dan loyalitas terhadap masyarakat,” ujar Aliyah Mustika.

Muhammad Hatim, sebagai Kepala Dinas Catatan Sipil, hadir bersama seluruh jajaran OPD, menunjukkan komitmen dan dukungan terhadap semangat profesionalisme, integritas, dan pelayanan publik yang digelorakan dalam HUT ke-54 KORPRI. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Alumni Australia asal Makassar Dr. Muhammad Roem Raih Emerging Leader Award dari KonsulatJenderal Australia

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kiprah dan dedikasi putra daerah Makassar di kancah internasional kembali mendapat pengakuan. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Makassar, Dr. Muhammad Roem, S.STP., M.Si dinobatkan sebagai Winner of the Emerging Leader Award oleh Konsulat Jenderal Australia. Dr. Muhammad Roem adalah alumni Australia asal Makassar, kini meraih Emerging Leader Award. Penghargaan tersebut […]

Read more
Makassar Olahraga SULSEL

Jalan Sehat PSI Sulsel Berhadiah Rumah, Mobil dan Motor, Diramaikan Tabola Bale sebagai Guest Start

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Sulawesi Selatan mengajak masyarakat untuk menghadiri Jalan Sehat PSI Sulsel yang akan digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar, pada Minggu, 1 Februari 2026, mulai pukul 06.00 WITA. Kegiatan ini terbuka untuk umum dan menjadi ajang olahraga bersama, silaturahmi, sekaligus hiburan bagi warga. Peserta jalan sehat juga berpeluang membawa […]

Read more
Makassar

Begini Lomba Pengucapan Ikrar Guru di Pengurus Cabang PGRI Manggala

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Lomba bisa menjadi sarana bagi guru untuk menegaskan dan memperkuat komitmennya sebagai pendidik dan pengajar dalam menjalankan tugas-tugas profesionalnya. Itu merupakan salah satu tujuan utama dari pelaksanaan Lomba Pengucapan Ikrar PGRI di SD Inpres Perumnas Antang 3, Sabtu (24 Januari 2026). Pelaksanaan lomba yang diikuti guru-guru di Kecamatan Manggala, Kota Makassar itu, […]

Read more