Wakapolda Sulsel Gelar Jumat Curhat di Pelabuhan Paotere, Warga Keluhkan Nelayan Cantrang

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakapolda Sulsel Brigjen Pol Chuzaini Patoppoi menggelar kegiatan Jumat Curhat di Kantor Otoritas Pelabuhan Unit Pelabuhan Paotere Makassar, Jumat (27/1/2023). Giat ini guna menerima curhatan warga masyarakat pelabuhan Kota Makassar.

“Jumat Curhat” ini, Polda Sulsel sekaligus juga menggelar kegiatan bakti sosial pembagian sembako bagi masyarakat.

Kegiatan ini dihadiri langsung Pejabat Kantor Otoritas Pelabuhan Utama Makassar,  Kapolres Pelabuhan, anggota DPRD Kota Makassar, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, para pemuda serta masyarakat.

Brigjen Pol CH Patoppoi menjelaskan, bahwa kegiatan Jumat Curhat ini sebagai sarana silaturrahmi dan sebagai wujud interaksi secara langsung Polri dengan masyarakat.

Tujuannya, untuk mendengarkan saran, kritikan, masukan serta aduan masyarakat maupun pelayanan Kepolisian.

“Intinya, apa yang menjadi keluhan dan masukan dari masyarakat baik terkait kamtibmas maupun pelayanan Kepolisian, akan segera kami tindak lanjuti,” ujarnya.

Dalam kegiatan tersebut berbagai aspirasi masyarakat disampaikan diantaranya, sejumlah nelayan Pulau Kodingareng yang mengeluhkan beroperasinya Nelayan pendatang yang menggunakan Cantrang dengan merusak rompong-rompong nelayang lokal

Ia pun berharap agar polisi turun tangan mengatasi masalah tersebut. Menanggapi hal itu, Brigjen Pol CH Patoppoi segera memerintahkan jajarannya berkoordinasi dengan pihak terkait untuk menertibkannya.

Selain itu, masyarakat Kecamatan Ujung Tanah juga memberikan apresiasi ke pihak Kepolisian kesigapannya menangani masalah di wilayah Ujung Tanah dan berharap juga lagi meminta program pengawalan jenasah.

“Berbagai Aspirasi masyarakat telah disampaikan kepada kami dan semua itu menjadi bahan masukan bagi kami untuk ditindaklanjuti,” tutup Wakapolda. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Rakor Bersama Pejabat Sekretariat Daerah, Bahas Keseragaman dan Ketertiban OPD

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan Sekretariat Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Wali Kota, pada Rabu (12/3/2025). Dalam pertemuan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dan membangun pola komunikasi serta alur koordinasi yang jelas di lingkungan pemerintahan. “Pekerjaan kita semua […]

Read more
Sulawesi Tenggara TNI / POLRI

Hari Kedua Kunker, Pangdam XIV/Hsn Tinjau Ketahanan Pangan dan Beri Arahan di Kodim 1430/Konut

KONAWE UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, didampingi Ketua Persit KCK PD XIV/Hasanuddin, Ny. Infita Windiyatno, serta sejumlah pejabat utama (PJU) Kodam, melanjutkan kunjungan kerjanya ke Kodim 1430/Konut di Desa Lahimbua, Kecamatan Andowia, Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sultra. Rombongan meninjau program ketahanan pangan dengan melakukan penanaman pohon dan penebaran bibit ikan nila di […]

Read more