Wakil Ketua IPSI Hadiri Kejuaraan Pencak Silat Piala Walikota Jakarta Timur

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD DKI Jakarta, Adnan Taufiq yang juga sebagai Wakil Ketua Ikatan Pencak Silat (IPSI) Jakarta Timur menyambut kejuaraan pencak silat yang memperebutkan Piala Walikota Jakarta Timur di GOR Matraman, (27 Mei 2022).

Dalam kegiatan tersebut Adnan Taufiq hadir bersama Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, Wasekjen IPSI Abdul Karim Al-Jufri, Plt Sesmenpora, Kadispora DKI Jakarta, Seskot Jakarta Timur, Kasudin Pora Jakarta Timur, Ketua Pengprov IPSI DKI Jakarta, dan Ketua IPSI Jakarta Timur.

Putra asli Penggilingan Jakarta Timur ini, dalam keterangannya usai mengikuti pembukaan Piala Walikota Jakarta Timur mengatakan, bahwa kejuaraan pencak silat tersebut dibuka secara resmi oleh Wagub DKI bersama Plt Sesmenpora.

“Kegiatan berlangsung meriah karena diikuti oleh 745 atlet bela diri pencak silat dari segala usia dari Jakarta Timur, dan akan berlangsung dari tanggal 27-29 Mei 2022,” terang legislator Partai Gerindra ini.

Anak buah Ketua Imum Pengurus Besar (PB) IPSI Prabowo Subianto ini menerangkan, bahwa selain mencari bibit dan atlet berpotensi, kejuaraan tersebut sebagai bentuk pembinaan prestasi atlet silat dari berbagai perguruan dan pelestarian budaya ditengah-tengah masyarakat.

Sebagai wakil rakyat dari Daerah Pemilihan Cakung, Matraman dan Pulogadung, Adnan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada semua pihak yang telah bersama-sama mendukung terselenggaranya acara tersebut.

“Kita memberikan apresiasi kepada seluruh pihak, termasuk seluruh perguruan silat yang telah merawat, memelihara, serta menjaga tradisi leluhur bangsa Indonesia, yaitu seni bela diri pencak silat,” terangnya.

“Bela diri bela bangsa, maju terus pencak silat Indonesia,” tutup Adnan Taufiq.

Penulis : Usman

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more
Jakarta

Kadisdik Makassar Bahas Pendidikan Inklusif di Rakor Evaluasi Kebijakan Nasional

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar, Muhyiddin, menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Evaluasi Kebijakan Pendidikan Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah di Hotel Sheraton Grand Jakarta, Senin (11/11/2024). Muhyiddin menjadi salah satu dari empat Kepala Dinas Pendidikan yang diundang sebagai narasumber, bersama dengan Kadis Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Provinsi […]

Read more
Jakarta Nasional

Warga Negara China Pengendali Judol Jaringan Internasional Berhasil Diungkap Polri

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Penyidik Siber Bareskrim Polri kembali mencatatkan keberhasilan dalam upaya pemberantasan judi online (Judol) dengan menyita aset senilai 13,8 miliar rupiah yang terkait dengan situs perjudian slot8278. Menindaklanjuti proses perjudian online dengan website slot yang telah dilakukan pengungkapan beberapa waktu lalu dengan tersangka R.A., A.F., R.H., R.A.P., H.J., F.H., F.Q. (WNA), H.A.J., C.A.S., […]

Read more