Wakil Ketua IPSI Hadiri Kejuaraan Pencak Silat Piala Walikota Jakarta Timur

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD DKI Jakarta, Adnan Taufiq yang juga sebagai Wakil Ketua Ikatan Pencak Silat (IPSI) Jakarta Timur menyambut kejuaraan pencak silat yang memperebutkan Piala Walikota Jakarta Timur di GOR Matraman, (27 Mei 2022).

Dalam kegiatan tersebut Adnan Taufiq hadir bersama Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, Wasekjen IPSI Abdul Karim Al-Jufri, Plt Sesmenpora, Kadispora DKI Jakarta, Seskot Jakarta Timur, Kasudin Pora Jakarta Timur, Ketua Pengprov IPSI DKI Jakarta, dan Ketua IPSI Jakarta Timur.

Putra asli Penggilingan Jakarta Timur ini, dalam keterangannya usai mengikuti pembukaan Piala Walikota Jakarta Timur mengatakan, bahwa kejuaraan pencak silat tersebut dibuka secara resmi oleh Wagub DKI bersama Plt Sesmenpora.

“Kegiatan berlangsung meriah karena diikuti oleh 745 atlet bela diri pencak silat dari segala usia dari Jakarta Timur, dan akan berlangsung dari tanggal 27-29 Mei 2022,” terang legislator Partai Gerindra ini.

Anak buah Ketua Imum Pengurus Besar (PB) IPSI Prabowo Subianto ini menerangkan, bahwa selain mencari bibit dan atlet berpotensi, kejuaraan tersebut sebagai bentuk pembinaan prestasi atlet silat dari berbagai perguruan dan pelestarian budaya ditengah-tengah masyarakat.

Sebagai wakil rakyat dari Daerah Pemilihan Cakung, Matraman dan Pulogadung, Adnan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada semua pihak yang telah bersama-sama mendukung terselenggaranya acara tersebut.

“Kita memberikan apresiasi kepada seluruh pihak, termasuk seluruh perguruan silat yang telah merawat, memelihara, serta menjaga tradisi leluhur bangsa Indonesia, yaitu seni bela diri pencak silat,” terangnya.

“Bela diri bela bangsa, maju terus pencak silat Indonesia,” tutup Adnan Taufiq.

Penulis : Usman

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional

Presiden Prabowo Umumkan Pemberian THR dan Gaji ke-13 bagi 9,4 Juta Aparatur Negara

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Prabowo Subianto resmi mengumumkan kebijakan pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) dan Gaji ke-13 bagi 9,4 juta Aparatur Negara, termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), Hakim, prajurit TNI dan Polri, serta para pensiunan. Kebijakan ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 11 Tahun 2025 yang telah ditandatangani […]

Read more
Jakarta Nasional

Minyak Goreng Subsidi “MINYAKITA” Bermasalah, Ribuan Liter Disita Polisi

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Direktorat Tindak Pidana Ekonomi dan Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Polri berhasil mengungkap kasus pengemasan ulang minyak goreng “MINYAKITA” dengan isi takaran yang tidak sesuai label kemasan. Dalam operasi yang digelar pada Minggu, 9 Maret 2025, di sebuah gudang di Kota Depok, tim penyidik mendapati praktik ilegal yang merugikan konsumen. Pengungkapan ini berawal dari […]

Read more
Jakarta Nasional

Demi Kelancaran Arus Mudik dan Balik Lebaran 2025, Polri Buka Hotline 110 Untuk Beri Pelayanan Maksimal

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo mengingatkan masyarakat untuk tidak sungkan melapor kepada hotline Polri yang telah disediakan. Hal itu disampaikan mengingat dalam waktu dekat akan terjadi arus mudik dan balik Lebaran 2025. “Untuk pelayanan terhadap kegiatan masyarakat yang melaksanakan mudik, kita juga mensosialisasikan layanan hotline 110,” […]

Read more