Wali Kota Makassar Terima Kunjungan PT Taspen, Bahas Program Perlindungan bagi PPPK

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima kunjungan perwakilan PT Taspen (Persero) membahas berbagai program yang ditawarkan Taspen, khususnya bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kota Makassar.

Hal ini dibahas saat Munafri menerima audiensi PT Taspen di Balai Kota Makassar, Rabu (12/3/2025).

Branch Manager PT Taspen Makassar, Ita Wiana Astuti, menyampaikan keinginan pihaknya untuk mensosialisasikan program Taspen kepada para PPPK lingkup Pemkot Makassar.

Menurutnya, program ini penting agar pegawai dapat memahami manfaat perlindungan jangka panjang yang diberikan oleh Taspen.

“Kami ingin memastikan seluruh PPPK di Kota Makassar mendapatkan pemahaman yang baik mengenai program Taspen. Untuk itu, kami ingin melakukan sosialisasi,” ujarnya

Lebih lanjut, Ia mengatakan, sosialisasi tersebut mencakup Jaminan Hari Tua (JHT), Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK), Jaminan Kematian (JKM) serta persiapan pensiun melalui program Taspen Save bagi mereka

“Kami ingin memastikan bahwa seluruh PPPK memahami manfaat dari program-program ini, sehingga mereka merasa lebih aman dan terlindungi dalam menjalankan tugasnya,” ujarnya.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menyambut baik inisiatif PT Taspen. Ia mengatakan kesejahteraan pegawai, termasuk PPPK, merupakan hal yang harus diperhatikan agar mereka dapat bekerja dengan tenang dan optimal.

“Kami mendukung penuh upaya PT Taspen dalam memberikan pemahaman kepada PPPK terkait hak dan manfaat yang bisa mereka dapatkan. Pemerintah Kota Makassar siap memfasilitasi sosialisasi ini agar berjalan efektif dan tepat sasaran,” kata Munafri.

Munafri mengatakan, akan melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait dalam mendukung penyelenggaraan sosialisasi.

“Harapannya, informasi mengenai program Taspen dapat tersebar lebih luas kepada seluruh pegawai yang berhak mendapatkan manfaat tersebut,” ujarnya.

Munafri berharap kerja sama dengan PT Taspen dapat menjadi salah satu upaya konkret dalam memberikan perlindungan sosial yang lebih baik bagi pegawai.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Legislator Makassar Andi Odhika Cakra Satriawan Lakukan Reses di Tiga Tempat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Odhika Cakra Satriawan, kembali turun langsung ke tengah masyarakat dalam rangka reses masa persidangan kedua tahun sidang 2024/2025, Rabu (12/3/2025). Legislator dari Fraksi NasDem Makassar ini menggelar reses di tiga titik sekaligus yang tersebar di Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar yang merupakan daerah pemilihannya. Tiga titik lokasi tersebut […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Terima Audiensi Perusahaan Jepang, Bahas Peluang Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menerima audiensi dari Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Macca Inspirasi Nusantara bersama perwakilan dua perusahaan Jepang di bidang logistik, Asia Sustainable Business Cooperative dan Transport Kono Co Ltd. Pertemuan yang berlangsung di Ruang Rapat Wali Kota, Rabu (12/3/2025), membahas peluang perekrutan tenaga kerja asal Makassar untuk bekerja di […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Makassar Rakor Bersama Pejabat Sekretariat Daerah, Bahas Keseragaman dan Ketertiban OPD

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mengumpulkan seluruh kepala bagian dan kepala sub bagian di bawah naungan Sekretariat Daerah Kota Makassar di Ruang Rapat Wali Kota, pada Rabu (12/3/2025). Dalam pertemuan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dan membangun pola komunikasi serta alur koordinasi yang jelas di lingkungan pemerintahan. “Pekerjaan kita semua […]

Read more