Wali Kota Munafri Lakukan Sidak di Sejumlah Pusat Layanan Kecamatan Tamalate

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan publik, Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah pusat layanan masyarakat, termasuk Kantor Camat, Puskesmas, dan Sekolah Dasar di wilayah Kecamatan Tamalate, Kelurahan Barombong dan sekitarnya, Selasa (27/5/2025).

“Pagi ini, saya melakukan sidak dimulai dari Kantor Camat Tamalate, kemudian berlanjut ke Kantor Lurah Barombong dan Kantor Lurah Sambung Jawa. Selain itu, tim juga menyambangi Puskesmas Barombong dan SDN Barombong,” jelas Appi.

Kegiatan ini dilakukan guna memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan dengan baik dan sesuai standar operasional.

Munafri mengatakan, bahwa sidak ini bertujuan untuk melihat langsung kinerja pegawai serta mengevaluasi sarana dan prasarana pelayanan publik.

“Kita ingin memastikan semua perangkat pelayanan publik benar-benar hadir melayani masyarakat secara optimal. Ini bagian dari komitmen kami meningkatkan kualitas pelayanan,” ujarnya.

Dari hasil sidak, ditemukan beberapa catatan yang akan segera ditindaklanjuti, seperti perbaikan fasilitas dan peningkatan kedisiplinan aparatur sipil negara.

Dalam kunjungan tersebut, Appi menyoroti kondisi fasilitas yang masih membutuhkan perhatian khusus.

“Kami melihat langsung fasilitas di kantor camat, puskesmas, hingga SD di sekitar sini. Memang fasilitasnya perlu perhatian ekstra sehingga harus segera dibenahi,” tegasnya usai sidak.

Sidak ini merupakan bagian dari upaya evaluasi rutin sekaligus bentuk komitmen pemerintah Kota Makassar, dalam membangun kepercayaan publik terhadap pelayanan yang diberikan.

Selain kondisi fisik, perhatian juga tertuju pada kebersihan dan tampilan kantor pelayanan publik yang dinilai belum optimal. Tampilan kantor kurang bersih.

“Ini harus butuh effort ekstra agar bisa memperlihatkan bahwa pelayanan pemerintah itu harus berada di tempat yang bersih, sehat, dan nyaman bagi semua,” lanjutnya.

Munafri juga menekankan pentingnya pelayanan yang ramah, cepat, dan tanggap terhadap kebutuhan masyarakat. Pelayanan yang ramah dan cepat merespons keinginan masyarakat adalah hal yang wajib.

“Tentu pelayanan ke masyarakat penting, menjadi tugas kita ke depan untuk terus memperbaiki sistem layanan publik agar makin responsif dan profesional,” tegasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa Olahraga SULSEL TNI / POLRI

Kegiatan Teritorial Perdana, Pangdam XIV/Hsn Tunjukkan Semangat Kebersamaan di Mayor’s Cup Golf Tournament

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko mengikuti Mayor’s Cup Golf Tournament 2025 Walikota Makassar Cup yang digelar di Lapangan Golf Padivalley, Pattalassang, Kab. Gowa, Minggu (2/11/2025). Kegiatan ini menjadi agenda perdana Mayjen Bangun Nawoko di wilayah teritorialnya, setelah resmi menjabat Pangdam XIV/Hsn. Sekaligus menjadi momentum awal mempererat sinergi dan kebersamaan bersama Forkopimda, […]

Read more
Gowa SULSEL TNI / POLRI

Bangun Karakter Generasi Emas, Pangdam XIV/Hsn Resmi Tutup Persami KKRI di Gowa

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko resmi menutup kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) Gelombang III Triwulan IV TA 2025, di Lapangan Sapta Marga Rindam XIV/Hasanuddin, Pakatto, Kabupaten Gowa, Minggu (2/11/2025). Kegiatan yang diikuti 500 siswa-siswi dari berbagai sekolah menengah kejuruan (SMK) di Kota Makassar ini bertujuan menanamkan […]

Read more
Makassar SULSEL

Kodam XIV/Hsn Juara 1 Lomba Tembak Kapolda Sulsel Cup X

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Asisten Operasi (Asops) Kasdam XIV/Hasanuddin Kolonel Inf Dody Triyo Hadi, S.Sos., M.Si, M.Han tampil gemilang dengan meraih Juara 1 pada ajang Kejuaraan Menembak Eksekutif Pistol Forkopimda Kapolda Sulsel Cup ke X Tahun 2025, yang digelar di Lapangan Tembak Jananuraga SPN Polda Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar. Minggu, (2/11/2025). Prestasi ini menunjukkan […]

Read more