Walikota Dukung Dialog Kebangkitan Politik Perempuan yang Bakal Digelar Kohati Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Walikota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto mendukung pelaksanaan Dialog Kebangkitan Politik Perempuan yang akan digelar oleh Korps HMI Wati (KOHATI) Cabang Makassar.

“HMI, termasuk KOHATI itu organisasi kaderisasi. Dialognya juga ini bagus, menyangkut perempuan dan politik, sangat menarik,” ungkap Danny Pomanto saat menerima KOHATI Makassar di kediaman pribadinya, Jalan Amirullah, Jumat (30/9/2022).

Menurutnya, pola kaderisasi melalui dialog seperti inilah yang kemudian mampu melahirkan khazanah pemikiran kritis solutif bagi calon-calon pemimpin.

“Banyak alumni HMI dan KOHATI yang berhasil menjadi pemimpin maupun penggerak  di berbagai bidang, itu karena kaderisasi yang berkualitas,” ujarnya.

Sementara itu Waode Ummul Mu’minin dari KOHATI Makassar menyampaikan apresiasinya terhadap dukungan Danny Pomanto yang juga dari Majelis Penasehat KAHMI.

“Alhamdulillah ayahanda Walikota sangat mendukung kegiatan dialog kami ini. Saya ingin sampaikan terima kasih banyak ke ayahanda kami,” ungkap Waode.

Dialog bertemakan Kepemimpinan Perempuan Lintas Agama merupakan rangkaian acara menyambut Milad ke-56 Kohati. (Hk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
Makassar Maros SULSEL TNI / POLRI

Pangdam XIV/Hasanuddin Sambut Kunjungan Kerja Kasal di Makassar

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, menyambut langsung kedatangan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, bersama Ketua Umum Jalasenastri, Ny. Fera Muhammad Ali, bertempat di Base Ops Lanud Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Jumat (18/4/2025). Penyambutan berlangsung hangat dan penuh keakraban, serta turut dihadiri oleh unsur […]

Read more
Makassar Maros SULSEL

Danlantamal VI Sambut Kedatangan Kasal untuk Kunker di Makassar

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E, M.M, M.Tr.Opsla dan Ketua Umum (Ketum) Jalasenastri Ny. Fera Muhammad Ali tiba di Makassar Propinsi Sulawesi Selatan, Jumat (18/4/2025) Kasal beserta rombongan saat tiba di Base Op Lanud Sultan Hasanuddin disambut langsung oleh Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal […]

Read more